‘The Witch’ tawarkan teror di balik gelapnya hutan

Shinta Setiawan

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

‘The Witch’ tawarkan teror di balik gelapnya hutan
Sutradara Robert Eggers dapat penghargaan Best Director untuk film 'The Witch' dalam segmen US Dramatic di Festival Film Sundance 2015.

Film horor yang menjadi sensasi di Festival Film Sundance 2015, The Witch, telah dirilis trailer-nya. Kisah tentang keluarga yang dihantui oleh teror supernatural ini dibuat dengan latar New England tahun 1630 dengan penggambaran otentik yang makin menguatkan kesan seramnya. 

The Witch bercerita tentang pasangan suami istri, William (Ralph Ineson) dan Katherine (Kate Dickie). Keluarga ini tinggal bersama 5 anak mereka di peternakan kecil dekat sebuah hutan yang kabarnya dihuni oleh seorang penyihir wanita. 

Pasangan yang taat beribadah ini terkejut ketika anak mereka yang baru lahir menghilang secara misterius. Masalah makin pelik ketika kebun mereka pun gagal panen. Tenggelam dalam rasa cemas dan takut mereka sendiri, keluarga ini pun mengalami keretakan, dan membuat mereka jadi mangsa empuk dari sesosok kekuatan jahat yang mengintai.

Film ini dilihat melalui sudut pandang Thomasin (Anya Taylor-Joy), putri William dan Katherine yang masih remaja. Meski latar waktunya cukup jauh sebelum terjadinya Salem Witch Trials di tahun 1692, The Witch menggambarkan dengan kuat apa yang terjadi apabila hal-hal mengerikan terjadi di tempat yang terisolasi dan masih dipengaruhi oleh takhayul.

The Witch merupakan debut film panjang Robert Eggers sebagai sutradara merangkap penulis naskah. Meski demikian, film yang punya kualitas solid ini tidak tampak seperti karya perdana, dan terlihat seperti ditangani oleh pembuat film yang lebih berpengalaman. Atas pencapaiannya ini, Eggers diganjar penghargaan Best Director dalam segmen US Dramatic di Festival Film Sundance 2015 yang dilangsungkan tanggal 22 Januari sampai 1 Februari lalu.

Festival Film Sundance sendiri dari waktu ke waktu telah menjadi ajang debut film-film horor berkualitas, terutama melalui segmen Park City At Midnight yang memang menjadi wadah untuk menggelar film-film dari kategori genre pic.

Sederetan film-film terkenal dari genre horor dan thriller seperti The Blair Witch Project (1999), 28 Days Later (2002), The Descent (2005), Saw (2004), dan The Babadook (2014) pernah digelar pemutarannya di festival ini.

The Witch juga disambut dengan hangat oleh kritikus, dan sampai saat ini masih bertahan dengan skor 89% di Rotten Tomatoes; 90 di Metacritic; dan 7,1 di IMDb. —Rappler.com

BACA JUGA:

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!