Jokowi resmikan terminal baru Bandara Komodo, berharap jumlah wisatawan meningkat

Rappler.com

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

Jokowi resmikan terminal baru Bandara Komodo, berharap jumlah wisatawan meningkat
Bandara ini diharapkan menaikkan jumlah wisatawan ke Danau Kelimutu, Gua Liang Bua, dan Taman Nasional Komodo

JAKARTA, Indonesia — Presiden Joko “Jokowi” Widodo meresmikan terminal baru Bandara Komodo di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT) pada Minggu, 27 Desember. 

Menurut Jokowi, pengembangan bandara ini penting untuk percepatan pengembangan perekonomian di Nusa Tenggara Timur, khususnya di Pulau Flores dan sekitarnya.

Salah satu penyebabnya, kehadiran bandara ini diharapkan dapat berperan mendorong naiknya jumlah wisatawan ke sejumlah kawasan wisata di NTT seperti Danau Kelimutu, Gua Liang Bua, dan Taman Nasional Komodo.

Dengan hadirnya terminal baru dan perpanjangan runway (landasan pacu) saya berharap jumlah wisatawan meningkat,” kata Jokowi saat memberikan sambutan.

Karena itu, setelah beroperasinya terminal baru ini Jokowi meminta promosi pariwisata oleh pemerintah daerah setempat semakin digencarkan. 

“Pemerintah daerah perlu bekerjasama dengan berbagai maskapai agar makin banyak intensitas penerbangan ke bandara ini,” ujarnya. 

Sejak 1975 Bandara Komodo mulai dirintis dengan hanya berupa airstrip. Kini Bandara Komodo selain mempunyai terminal yang besar dan bersih juga mempunyai landasan pacu dengan panjang 2.250 meter dan lebar 45 meter.

Semula Bandara Komodo hanya bisa didarati pesawat propeller sekelas ATR 72-600, kini segera dapat didarati oleh pesawat jet medium sekelas A-320, B 737-800 dan B 737-900. Laporan Antara/Rappler.com

BACA JUGA: 

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!