Rio Haryanto bisa tampil di Formula1 dengan catatan

Mahmud Alexander

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

Rio Haryanto bisa tampil di Formula1 dengan catatan

ANTARA FOTO

Rio Haryanto sudah membayar sebagian uang muka untuk bisa bergabung dengan tim Manor Racing di Formula1. Tapi, ...

JAKARTA, Indonesia – Harapan agar pebalap muda Indonesia Rio Haryanto tampil di Formula1 mulai terbuka lebar. Ini setelah persoalan dana yang berlarut-larut akhirnya bisa diselesaikan.

Manajemen Rio memutuskan untuk membayar sendiri down payment (DP), alias uang muka, sebesar 3 juta euro yang tak bisa dipenuhi pemerintah.

“Kami sudah bayarkan dana tersebut,” kata Indah Pennywati, ibu Rio yang merangkap sebagai marketing manager PT Kiky Sport, perusahaan yang menaungi Rio.

Dana tersebut berasal dari pinjaman bank. Indah mengambil langkah tersebut karena terlalu lama menunggu langkah pemerintah. Dana tersebut, kata Indah, sudah diberikan tim balap asal Inggris tersebut pada Kamis, 11 Februari, pekan lalu.

Namun, masalah bagi Rio tak berhenti di situ. Karena pembayaran mundur dari deadline awal, dana yang diminta Manor Racing meningkat. Jika awalnya hanya sebesar 3 juta euro, kini uang muka yang mereka minta jadi 5,5 juta euro.

Karena itu, pihak manajemen Rio masih pusing memenuhi sisa dana itu. “Kami masih berusaha mencari kekurangannya lagi,” kata Indah.

Namun, pebalap 23 tahun itu masih memiliki kendala lain. Rio masih harus memenuhi total dana sebesar 15 juta euro yang harus disetorkan sampai akhir musim balapan tahun ini. Berarti, ada kekurangan 9,5 juta euro untuk melunasinya.

“Kami terus berusaha mencari kekurangan itu. Kami berharap pemerintah bisa mendukung Rio. Tidak sebatas di sini. Perjalanan Rio masih panjang,” ungkap Indah.

Bagaimana jika dana tak mencukupi?

Indah menyebut pihaknya menunggu sikap dari Manor. Setelah memberikan perpanjangan waktu pembayaran sampai akhir pekan ini, tak mungkin mereka memberikan kelonggaran lagi. Yang jelas, mereka sudah berusaha semaksimal mungkin untuk memenuhi.

Kepastian tampilnya Rio di F1 juga masih menunggu pengumuman resmi mereka.

Rio terancam tampil tidak penuh

Sumber Rappler menyebut, Rio mungkin tetap bisa tampil di ajang balap jet darat tersebut. Tapi, kemungkinan dia tidak tampil penuh. Dia hanya akan masuk sebagai pebalap cadangan.

Sebab, dari dua slot pebalap Manor, satu kursi sudah diisi oleh Pascal Wehrlein. Pebalap asal Jerman itu bisa masuk dengan hanya membayar 4 juta euro. Ia membayar dana jauh lebih kecil dari Rio karena ada suplai mesin dari perusahaan senegara Wehrlein, Mercedes.

Namun, bahkan untuk kursi pebalap kedua saja Rio harus bersaing dengan pebalap lain, seperti Alexander Rossi dan Will Stevens.

Jika Rio jadi pebalap cadangan, peluang Rio untuk unjuk gigi bakal terbatas. “Bisa saja tampil di tiga awal, tiga tengah, tiga akhir, atau bagaimana nanti teknisnya. Itu bergantung hasil pertemuan terakhir saat deadline DP,” ungkap sumber tersebut.

Dengan dana yang ada, saat ini Indah tinggal berharap Pertamina menutupi kekurangan kebutuhan dana semusim tersebut. Dia juga berharap uluran dari negara melalui APBN dan pihak swasta yang peduli terhadap wakil Indonesia di salah satu ajang otomotif terbesar di dunia tersebut.

Lagi pula, menurutnya, Rio juga akan mempromosikan nama Indonesia di level internasional.

Harga Rio untuk tampil di F1 memang tidak murah. Untuk membiayai operasional tim selama semusim sangat besar. Beberapa pebalap dunia juga harus merogoh kocek sendiri untuk bisa tampil.

Salah satunya Niki Lauda. Tapi, pebalap Austria itu tidak hanya bermodal dana. Skill dan kecerdasannya dalam mengkalkulasi balapan membuatnya keluar sebagai juara dunia pada 1975, 1977, dan 1984.—Rappler.com

BACA JUGA:

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!