Rio Haryanto keempat terbelakang di sesi latihan perdana F1

Rappler.com

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

Rio Haryanto keempat terbelakang di sesi latihan perdana F1
Juara bertahan Louis Hamilton mencatatkan rekor tercepat

JAKARTA, Indonesia — Pembalap muda Indonesia Rio Haryanto menghadapi kesulitan mengatasi lintasan yang basah dan terpuruk di posisi 19 dari 22 pembalap dalam sesi latihan perdana Formula 1 2016 di Melbourne, Australia, Jumat, 18 Maret.

Pembalap F1 pertama dari Indonesia mencatat waktu 1 menit 43,372 detik, sementara pembalap Mercedes Louis Hamilton di posisi terdepan mencatatkan waktu 1 menit 29,725 detik.

Selisih 0,421 detik di belakang Hamilton, posisi tercepat kedua dan ketiga dicatatkan oleh pembalap Red Bull Daniil Kvyat dan Daniel Ricciardo.

Pembalap Ferrari Kimi Raikonnen menghadapi masalah dengan mobilnya dan berada di posisi 17 dengan catatan waktu 1 menit 40,754 detik.

Sedangkan rekan satu tim Rio di Manor Racing, Pascal Wehrlein, berada di posisi 16 dengan catatan waktu 1 menit 40,401 detik.

Berikut hasil lengkap catatan kecepatan dalam sesi latihan perdana Grand Prix Australia Jumat, 18 Maret.

Para pembalap akan kembali melanjutkan sesi latihan pada Jumat sore, 18 Maret.

Babak kualifikasi akan dilaksanakan pada Sabtu, 19 Maret, dan pertandingan akan berlangsung pada Minggu, 20 Maret. —Laporan AFP/Rappler.com

BACA JUGA:

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!