Lionel Messi pensiun dari timnas Argentina

Rappler.com

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

Lionel Messi pensiun dari timnas Argentina

AFP

Keputusan tersebut diambil setelah Messi gagal dalam adu penalti di final Copa America Centenario

JAKARTA, Indonesia (UPDATED) — Kapten Argentina, Lionel Messi, memutuskan untuk pensiun dari tim nasional Argentina setelah timnya kalah adu penalti saat melawan Chile di babak final Copa America Centenario pada Senin, 27 Juni.

Keputusan tersebut diambil setelah Messi yang menjadi penendang pertama Argentina gagal mencetak skor setelah tendangannya melambung dan berhasil diselamatkan oleh kiper Chile, Claudio Bravo—rekan setimnya di Barcelona.

“Untuk saya, tim nasional telah usai. Saya telah melakukan yang saya bisa, saya telah berada di empat fina dan sangat menyakitkan tidak menjadi juara,” kata pemain yang baru berusia 29 tahun tersebut.

“Ini momen yang sangat berat bagi saya dan tim, sangat sulit untuk mengatakan ini, tapi saya sudah selesai dengan tim Argentina.”

Kekalahan tersebut merupakan yang keempat bagi Messi bersama Argentina. Mereka dikalahkan Jerman 1-0 di final Piala Dunia 2014 lalu. Argentina juga kalah adu penalti dari Chile dalam final Copa America 2015.

Bersama Argentina, Messi juga kalah di final Copa America 2007.

Meskipun karir cemerlangnya telah menorehkan nama Messi sebagai pemain terbaik FIFA setidaknya sebanyak lima kali, Messi sering mendapatkan kritik dari pecinta sepakbola Argentina. Ia belum pernah membawa negaranya memenangkan satu trofi pun.

Legenda sepakbola Argentina, Diego Maradona, juga pernah memberikan kritik tentang pemain Barcelona tersebut.

“Dia adalah orang yang baik, tapi tidak memiliki personalitas. Ia kekurangan karakter untuk menjadi seorang pemimpin,” kata Maradona sesaat sebelum dimulainya Euro 2016 di Perancis.

Messi pensiun dari timnas Argentina dengan rekor 55 gol, satu gol lebih banyak dari Gabriel Batistuta.

Gol terakhirnya dicetak pada pertandingan semifinal Copa America Centenario melawan Amerika Serikat.

Apa saja prestasi pria bernama lengkap Lionel Andres Messi ini? Simak di infografis berikut.

Fakta tentang Lionel Messi

—Dengan laporan AFP/Rappler.com

Baca laporan Rappler tentang Copa America Centenario 2016:

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!