BNPB revisi data, jumlah korban tewas gempa Aceh menyusut

Rappler.com

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

BNPB revisi data, jumlah korban tewas gempa Aceh menyusut
Jumlah korban tewas menjadi 100 orang

JAKARTA, Indonesia – Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) merevisi jumlah korban tewas akibat gempa di Pidie Jaya, Aceh, yang semula disebutkan berjumlah 102 orang menjadi 100 orang. 

“Setelah kami verifikasi dan koordinasi, korban meninggal saat ini ada 100 orang sesuai data jam 09.00 WIB pagi tadi,” kata Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho di Graha BNPB, Jakarta Timur, Jumat 9 Desember.

Dari 100 korban tewas tersebut, 96 di antaranya berasal dari Pidie Jaya, 2 dari Kabupaten Bireuen, dan 2 orang di Kabupaten Pidie. Kesalahan jumlah korban tewas ini terjadi karena penghitungan dobel. “Ternyata ada 1 orang yang dicatat 2 kali,” kata Sutopo.

Mengenai data pengungsi, Sutopo mengatakan saat ini jumlah pengungsi terus bertambah. Total ada 23.231 orang yang mengungsi. Sebanyak 10.029 pengungsi berada di Pidie Jaya dan 13.202 pengungsi di Biereun.

Sampai saat ini BNPB masih memprioritaskan pencarian dan penyelamatan korban, sesuai dengan instruksi Presiden Joko Widodo.

Sutopo menyebutkan, kebutuhan pengungsi seperti makanan, minuman, obat, air bersih, sanitasi termasuk shelter akan dipenuhi. BNPB telah bekerja sama dengan Kementerian PUPR, Kementerian Kesehatan, dan Kementerian Sosial.

Kementerian Kesehatan, Sutopo melanjutkan, memobilisasi tenaga medis dan obat-obatan. Sementara Kementerian Sosial memberikan santunan bagi ahli waris korban meninggal. “BNPB terus mengirimkan bantuan melalui pesawat Hercules C-130 dan pesawat kargo,” kata Sutopo. — Rappler.com  

BACA JUGA:

 

 

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!