Kejanggalan tutup botol Aqua 330 ml, Aqua: Masih diinvestigasi

Rappler.com

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

Kejanggalan tutup botol Aqua 330 ml, Aqua: Masih diinvestigasi
"Kami masih belum memiliki informasinya apakah produk tersebut asli atau bukan, namun sedang ditindaklanjuti."

 

JAKARTA, Indonesia — Sekilas tak ada yang aneh dengan botol kemasan Aqua 330 ml itu, namun ketika bagian tutupnya dicermati barulah terlihat kejanggalannya.

Pada tutup berwarna biru itu terdapat garis tipis melingkar di tepian luar tutup tersebut. Jika garis tipis itu dicongkel dengan kuku..hup..bagian atas tutup pun terbuka.

Sisi atas tutup botol bisa dicungkil dengan kuku. Foto dari screenshot video di twitter

Belum jelas benar apakah ini inovasi terbaru membuka botol Aqua yang dilakukan Danone selaku perusahaan yang membuat botol kemasan ini atau sesuatu yang tidak wajar. 

Sebab botol air kemasan, termasuk Aqua, biasanya dibuka dengan cara memuntir tutup di atasnya, bukan mencungkil sisi atas tutupnya. Tak mengejutkan jika kejanggalan botol pada kemasan Aqua 330ml ini pun ramai diperbincangkan di media sosial.

Akun @BnidicTambajong, misalnya, mengunggah video botol-botol Aqua ‘ajaib’ tersebut di akun twitternya:

Lalu bagaimana tanggapan Aqua? Belum ada pernyataan resmi dari mereka. Namun, melalui akun resmi di Twitter, Aqua mengatakan akan menelusuri masalah ini. 

Seorang petugas layanan Aqua Menyapa bernama Indra mengatakan saat ini tim investigasi telah diturunkan untuk mengidentifikasi apakah air kemasan yang tutupnya janggal tersebut adalah produk asli Aqua atau bukan.

“Kami masih belum memiliki informasinya apakah produk tersebut asli atau bukan, namun sedang ditindaklanjuti, masih diinvestigasi,” kata Indra saat dihubungi Rappler, Rabu 26 Juli 2017.

—Rappler.com

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!