5 skandal selebriti Tanah Air sepanjang tahun 2016

Yetta Tondang, Wahyu Setiawan

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

5 skandal selebriti Tanah Air sepanjang tahun 2016
Dari kasus hukum, perselisihan keluarga hingga kisah cinta berbumbu perselingkuhan

JAKARTA, Indonesia – Akhir tahun 2016 sudah di depan mata. Saatnya untuk melihat kembali peristiwa apa saja yang sudah terjadi selama setahun terkait dunia hiburan dan selebriti Tanah Air.

Kali ini, kami akan mengungkap daftar 5 skandal yang terjadi di industri hiburan Indonesia selama tahun 2016.

Kejadian atau momen melibatkan pesohor negeri yang banyak diperbincangkan tahun ini. Dari kasus hukum, perselisihan keluarga hingga kisah cinta berbumbu perselingkuhan.

Berikut 5 skandal selebriti Tanah Air sepanjang 2016:

Kasus hukum yang membelit Gatot Brajamusti

Foto oleh Muhammad Adimaja/ANTARA FOTO.

Semua bermula dari penggerebekan yang terjadi di sebuah hotel di kota Mataram, NTB, 28 Agustus lalu. Saat itu Gatot Brajamusti ditangkap dengan dugaan kepemilikan narkoba bersama istri ketiganya dan artis Reza Artamevia.

Kasus yang menimpa Gatot ini pun kembali berkembang dengan dugaan-dugaan baru seperti kepemilikan senjata api, kepemilikan satwa yang dilindungi serta pencabulan.

Berkas perkara Gatot dan istrinya, Dewi Aminah, terkait dugaan kepemilikan narkoba telah dinyatakan lengkap oleh jaksa peneliti Kejati NTB pada Jumat 2 Desember lalu. Selama proses pemeriksaan, Gatot harus bolak-balik Jakarta-Mataram.

Namun saat ini, Gatot pun sudah kembali ke NTB sambil menanti proses persidangan.

Kasus hukum yang menimpa Gatot ini sempat menarik perhatian banyak orang. Maklum, banyak selebriti Tanah Air yang juga ikut terseret dampak penangkapan Gatot ini.

Selain Reza, ada pula sosok Elma Theana yang sempat berguru di padepokan milik Gatot di Sukabumi.

Kasus ini juga sempat menyeret nama aktris Nadine Chandrawinata yang diperiksa sebagai saksi karena sempat membintangi film Azrax bersama Gatot.

Saipul Jamil dibui karena kasus pencabulan

Foto dari akun Instagram Saipul Jamil.

Pada Kamis, 18 Februari, Saipul Jamil dijemput anggota Polsek Kelapa Gading pada pukul 05.30 WIB. Dia diduga melakukan tindak pencabulan terhadap remaja berusia 17 tahun dan berinisial DS. Saipul dijemput tanpa diborgol dan dikawal beberapa penyidik.

Sehari setelahnya, ia langsung ditahan dan dinyatakan sebagai tersangka untuk kasus ini. Dua pekan setelahnya, seseorang berinisial MD kembali melaporkan Saipul Jamil terkait dugaan pencabulan pula.

Awal April, setelah satu bulan mendekam di tahanan Polsek Kelapa Gading, Saipul dipindahkan ke Lembaga Pemasyarakatan Cipinang. Tepat tanggal 21 April, Saipul lantas menjalani sidang perdananya di Pengadilan Negeri Jakarta Utara.

Pertengahan Juni, Saipul akhirnya dijatuhi vonis 3 tahun penjara atas kasus pencabulan. Hukuman ini lebih ringan dari tuntutan Jaksa Penuntut Umum (7 tahun).

Tak hanya Saipul, pengacara dan kakak kandungnya pun ikut terseret kasus hukum usai tertangkap KPK dengan dugaan menyogok hakim pengadilan untuk meringankan hukuman Saipul.

Kasus ini menyedot perhatian cukup luas di kalangan masyarakat dari awal hingga pertengahan tahun 2016. Bahkan, karena kasus ini, nama Saipul Jamil disebut sebagai selebriti yang paling banyak dicari di Google Indonesia.

Perseteruan Egi John dan Marshanda

Foto dari akun Instagram Egi John.

Skandal ini baru bergulir di bulan September lalu. Awalnya, tak ada yang salah dengan kisah cinta Marshanda dan Egi John yang dimulai di pertengahan 2015. Tapi permasalahan justru timbul saat keduanya sudah putus.

Egi seperti mengobarkan “perang” menyerang Marshanda lewat akun media sosial miliknya usai putus dari sang kekasih.

Egi menuding Marshanda berselingkuh setelah bukti kebersamaan Marshanda dengan seorang pria diunggah ke media sosial. Berang karena diselingkuhi, Egi pun membeberkan banyak fakta di akun instagram miliknya.

Tak hanya soal dugaan perselingkuhan dan sifat matre, Egi pun membeberkan bukti pembicaraannya dengan Marshanda yang merujuk pada kondisi sang mantan kekasih yang diduga mengidap penyakit kelamin.

Tapi mendekati hari raya Idul Adha yang lalu, Egi tiba-tiba menghapus semua unggahan foto dan pernyataan yang menyudutkan Marshanda.

Marshanda sendiri tak banyak berkomentar soal serangan Egi di media sosial. “Egi kelihatannya enggak bisa terima. Dia enggak terima saya minta putus. Sehingga saat ada cowok yang mendekati saya, dia marah sama saya. Saya melihat apa yang terjadi sekarang ini adalah proses marahnya Egi ke saya dan enggak terima saya putusin. Ditambah lagi ada cowok yang mendekati saya,” ujarnya saat itu.

Drama Mario Teguh vs Ario Kiswinar

Foto dari akun Instagram Mario Teguh.

Mungkin bisa dikatakan, kisruh keluarga yang melibatkan Mario Teguh dan Ario Kiswinar sebagai skandal terbesar di dunia hiburan Tanah Air tahun ini.

Semua bermula dari pembicaraan di media sosial yang ramai menyebutkan bahwa ada sosok Ario Kiswinar yang diketahui sebagai anak kandung Mario Teguh dari pernikahan pertamanya bersama Aryani Soenarto. Kini Mario sudah menikah dengan Lina Teguh dan memiliki dua anak.

Drama ini mulai benar-benar “memanas” saat Kiswinar tampil sebagai bintang tamu di program Hitam Putih di Trans 7. Ia membeberkan semua kisah keluarga dan hubungannya dengan Mario Teguh yang diakuinya sebagai ayah kandung.

Pernyataan Kiswinar tersebut dijawab Mario dengan tampil di program Sapa Indonesia Pagi di Kompas TV, 9 September, dua hari setelah penampilan Kiswinar di televisi. Saat itu, dengan lantang Mario menantang Kiswinar menjalani tes DNA.

Sejak saat itulah, drama keluarga ini bergulir. Satu pihak menyerang pihak lain dan sebaliknya, berulang-ulang. Bahkan banyak pihak yang juga ikut terseret di drama ini, salah satunya presenter Deddy Corbuzier yang ikut disomasi Mario Teguh.

Isu soal kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang dilakukan Mario pada mantan istrinya juga sempat mengemuka. Di tengah bergulirnya drama ini, Mario pun berhenti dari program televisi Golden Ways di Kompas TV.

Belakangan, hasil tes DNA yang dilakukan pihak Polda Metro Jaya menyebutkan bahwa Kiswinar benar adalah anak kandung Mario Teguh. Hingga kini, kasus pencemaran nama baik yang melibatkan keduanya, termasuk pelaporan-pelaporan lainnya, masih terus bergulir.

Kontroversi kisah cinta Stefan-William-Celine Evangelista

Foto dari akun Instagram Celine Evangelista.

Sebagai salah satu pesinetron yang paling banyak digemari di Tanah Air, sosok Stefan William memang banyak menuai sensasi. Tak hanya soal aktingnya di sinetron, Stefan kerap menjadi bahan pembahasan karena wanita yang menjadi pasangannya.

Namun penggemar sempat berbahagia karena Stefan akhirnya berpacaran lama dengan aktris Natasha Wilona setelah bertemu di lokasi syuting. Saat berada di puncak kariernya di sinetron Anak Jalanan, keduanya sudah dua tahun berpacaran.

Tapi permasalahan mulai bergulir saat Natasha dan Stefan putus. Banyak penggemar yang merasa tidak percaya dan tak terima dengan fakta itu. Ditambah lagi, ada isu orang ketiga yang diduga menjadi penyebab putusnya pasangan ini.

Isu tersebut seperti menemui kebenaran saat berselang beberapa lama, sosok Celine Evangelista hadir di kehidupan Stefan. Celine pun mulai menjadi bulan-bulanan fans Natasha dan Stefan di media sosial.

Ia disebut sebagai penyebab putusnya Natasha dan Stefan. Semakin memanas, karena banyak skandal yang menempel di imej Celine. Mulai dari statusnya sebagai janda beranak dua, isu hamil di luar nikah hingga isu pernikahan sesama jenis.

Saat keduanya resmi berpacaran, penggemar belum berhenti mencemooh keduanya. Stefan disebut berselingkuh dengan Celine saat masih bersama Natasha. Tapi keduanya akhirnya menikah pada 10 November di Bali.-Rappler.com

 

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!