VIRAL: Pilkada DKI ala balapan siput ‘Spongebob Squarepants’

Rappler Social Media Team

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

VIRAL: Pilkada DKI ala balapan siput ‘Spongebob Squarepants’
Apa jadinya Pilkada DKI kalau ada di dunia Spongebob Squarepants?

JAKARTA, Indonesia – Rangkaian Pilkada DKI Jakarta 2017 akhirnya usai juga, dengan pasangan calon Anies Baswedan-Sandiaga Uno sebagai pemenang dalam penghitungan yang cepat yang dilakukan oleh berbagai lembaga survei.

Beragam drama dan persaingan yang terjadi selama Pilkada DKI ini ternyata bisa diibaratkan dengan sebuah adegan balapan yang ada di serial kartun Nickelodeon, Spongebob Squarepants. Balapan yang disebut The Great Snail Race ini diikuti oleh siput peliharaan Spongebob, Gary; siput baru milik Squidward Tentacles, Snellie; dan… Rocky, batu yang dimiliki oleh Patrick Star.

Dalam parodi yang diunggah oleh laman Facebook TohruGinting イスラム, Basuki “Ahok” Tjahaja Purnama menjadi Snellie dan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri adalah Squidward, Agus Harimurti Yudhoyono menjadi Gary dan Ketua Umum DPP Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono adalah Spongebob, dan Anies Baswedan adalah Rocky serta tak lupa Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto menjadi Patrick Star.

Berikut versi aslinya:

Bagaimana menurutmu? Apakah The Great Snail Race bisa menjadi Pilkada DKI 2017 versi Spongebob Squarepants? – Rappler.com

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!