Berry/Hardianto bawa Indonesia juara ganda putra di Malaysia Masters 2017

Rappler.com

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

Berry/Hardianto bawa Indonesia juara ganda putra di Malaysia Masters 2017
Pasangan Berry/Hardianto jadi satu-satunya wakil Indonesia di final Malaysia Masters 2017

JAKARTA, Indonesia — Meskipun banyak wakil Indonesia yang berguguran di semifinal Malaysia Masters 2017, akhirnya pasangan Berry Angriawan/Hardianto berhasil menjuarai nomor ganda putra pada Minggu, 22 Januari.

Berry/Hardianto menjadi juara ganda putra Malaysia Masters 2017 setelah mengalahkan pasangan tuan rumah Sze Fei Goh/Nur Izzuddin dua set langsung dengan skor 21-19, 21-12.

Pelatih tim ganda putra PP PBSI Herry Iman Pierngadi mengaku capaian ini melebihi ekspektasi terhadap pasangan yang baru terbentuk ini. Namun setelah lolos dari semifinal, gelar juara sudah ia prediksi.

“Dari kualitas, lawan mereka lebih bagus di semifinal. Ini capaian yang bagus, melebihi target untuk mereka,” tutur Herry dikutip dari Antara.

Berry/Hardianto merupakan satu-satunya wakil Indonesia yang berhasil melaju ke babak final. Di partai semifinal pada Sabtu, 21 Januari, empat wakil Indonesia tumbang dari lawannya.

Mereka antara lain adalah pasangan ganda campuran Tontowi Ahmad/Gloria Emanuelle Widjaja, wakil ganda putra lainnya Hendra Aprida Gunawan/Markis Kido, serta dua tunggal putra Tommy Sugiarto dan Anthony Sinisuka Ginting. —Rappler.com

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!