Berita selebriti hari ini: Rabu, 15 Februari 2017

Rappler.com

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

Berita selebriti hari ini: Rabu, 15 Februari 2017
Rangkuman berita seputar selebriti dan dunia hiburan yang tidak boleh Anda lewatkan

Halo pembaca Rappler,

Pantau terus laman ini untuk memperbarui berita selebriti terbaru pilihan redaksi Rappler Indonesia pada Rabu, 15 Februari.

Stefan William hadiahi istri cincin berlian saat Valentine’s Day

Pasangan pengantin baru Stefan William dan Celine Evangelista tengah bahagia-bahagia. Dan tepat di Hari Kasih Sayang, kebahagiaan Celine berlipat ganda karena ia menerima kado spesial dari sang suami.

“Ini, kan, Hari Valentine, jadi pasti aku ngasih yang spesial. Tadi aku kasih hadiah cincin berlian,” ujar Stefan saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa, 14 Februari.

Tapi hadiah yang mewah dan pemberian-pemberian lainnya dari Stefan bukan jadi yang utama bagi Celine. “Aku enggak pernah menuntut apa pun. Aku cuma mau kami saling terbuka saling sayang saling memahami satu sama lain. Itu aja,” kata Celine.

Harrison Ford terlibat dalam sebuah insiden kecelakaan pesawat

Foto oleh Loic Venance/AFP.

Aktor yang berusia 74 tahun ini dikabarkan terlibat dalam sebuah insiden kecelakaan pesawat di bandara John Wayne, Orange County, California, AS, Senin, 13 Februari lalu.

Menurut laporan Hollywood Reporter, badan Federal Aviation Administration (FAA) sedang menginvestigasi insiden ini di mana Ford dikabarkan mendaratkan pesawat yang dikendalikannya di jalur runway yang salah sehingga berdekatan dengan pesawat komersial yang penuh dengan penumpang.

Ini bukan kali pertama Ford terlibat insiden serupa. Di Maret 2015, Ford sempat melakukan pendaratan darurat di sebuah lapangan golf di Los Angeles. Setelahnya, Ford sempat dirawat di rumah sakit karena patah tulang.

Will Smith tidak akan terlibat di proyek live-action film ‘Dumbo’

Foto dari Columbia Pictures.

Sebelumnya, Will Smith dan pihak Disney sempat berdiskusi soal kemungkinan dirinya akan membintangi film live-action Dumbo produksi Disney yang akan disutradarai oleh Tim Burton.

Tapi akhirnya kedua belah pihak tidak menemui kesepakatan untuk Smith berperan di film klasik yang pertama kali rilis tahun 1941 itu. Tim produksi pun memutuskan untuk melanjutkan proyek ini tanpa Smith.

Beberapa alasan mundurnya Smith dari Dumbo dikabarkan terkait jumlah gaji dan jadwal yang tidak memungkinkan. Smith kini pun memutuskan untuk fokus di produksi film Bad Boys for Life garapan Sony Pictures.

Produksi dokumenter tentang kisah hidup Putri Diana sedang dipersiapkan

Foto dari akun Instagram loveprincessdiana.

Senin, 13 Februari, pihak ABC mengumumkan bahwa mereka akan segera merilis tayangan dokumenter televisi tentang kehidupan Putri Diana. Rencananya, program  ini akan tayang Agustus mendatang, berdekatan dengan peringatan 20 tahun kematian Diana.

Diana meninggal dunia pada 31 Agustus 1997 di usia 36 tahun karena sebuah kecelakaan mobil di kota Paris.

Program dokumenter ini akan menunjukkan penggalan wawancara dengan para ahli yang mengetahui persis kisah kehidupan ibu dari Pangeran William dan Pangeran Harry ini. Potongan-potongan gambar dan video sebelum Diana meninggal dunia pun akan ditampilkan. -Rappler.com

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!