Rhoma Irama luncurkan partai antikorupsi: Partai Idaman

Rappler.com

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

Rhoma Irama luncurkan partai antikorupsi: Partai Idaman

RAPPLER

"Partai Idaman menolak keras pelemahan terhadap KPK. Partai Idaman bertekad menghapus korupsi dari bumi Indonesia."

 

JAKARTA, Indonesia — Ketua Umum Partai Islam Damai Aman (Idaman) Rhoma Irama mendeklarasikan partainya di Tugu Proklamasi, Jakarta, Rabu, 14 Oktober, sekaligus melantik para pengurus pusat partai tersebut.  

“(Pengurus) setia menjunjung tinggi Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945, jalan ukhuwah islamiyah lintas mazhab, lintas ormas dengan tidak saling mengkafirkan sesama muslim,” kata Rhoma diikuti seluruh pengurus Partai Idaman.

Para pengurus partai diminta untuk merangkul dan menghormati seluruh umat Islam lintas mazhab. Mereka juga diminta menghormati perbedaan yang tidak prinsipal, mewujudkan persatuan kesatuan nasional tanpa membedakan suku bangsa, bahasa, budaya dan agama. 

DEKLARASI. Ketua Umum Partai Idaman Rhoma Irama duduk di tengah sejumlah tokoh dalam peluncuran Partai Idaman, Rabu, 14 Oktober. Foto oleh Rappler

Di antara para pengurus partai baru ini adalah Ketua Dewan Syuro Fahrul Rozi Ishak, Wakil Ketua Umum Abdul Kadir Alatas, Syaiful Anwar, Rudi S. Pontoh, Akmal Basari dan Hendra Suhada, Sekretaris Jenderal Ramdansyah, Wakil Sekretaris Jenderal Luthfi dan Debi Fera. 

Apa tujuan partainya?

Menurut Rhoma, salah satu tujuan partainya adalah menghapus korupsi dari Indonesia. 

“Partai Idaman menolak keras pelemahan terhadap KPK. Partai Idaman bertekad menghapus korupsi dari bumi Indonesia,” katanya dalam acara deklarasi Partai Idaman di Tugu Proklamasi, Jakarta, Rabu.

Menurut Raja Dangdut itu, KPK adalah lembaga yang paling efektif menyapu koruptor dari bumi Indonesia.

RHOMA. Ketua Umum Partai Idaman Rhoma Irama (dua kiri) menyanyikan sejumlah lagu karyanya saat deklarasi nasional partai Idaman di kawasan Tugu Proklamasi Jakarta, Rabu, 14 Oktober. Foto oleh Rappler

Menegaskan niatnya, Rhoma lantas menyanyikan lagu ciptaannya berjudul Indonesia yang liriknya menyinggung soal pemberantasan korupsi. 

“Hapuskan korupsi di segala birokrasi, demi terciptanya kemakmuran yang merata. Bukankah cita-cita bangsa, mencapai negeri makmur sentosa,” demikian lirik lagu yang dinyanyikan Rhoma. — Laporan dari Antara/Rappler.com

BACA JUGA:

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!