Berniat cium ular, turis asal China malah kena patok

Rappler.com

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

Berniat cium ular, turis asal China malah kena patok
Korban gigitan itu menjerit tertahan. Insiden ini membuat panik banyak pengunjung.

PHUKET, Thailand —  Nahas nasib seorang perempuan turis di Thailand. Niatnya menikmati suasana negeri gajah putih yang eksotik, malah berubah menjadi bencana.

Ini terjadi setelah si turis itu menghadiri pertunjukkan ular. Dua pawang dalam posisi memegangi ular jenis phyton ini. Satu yang di depan memegang kepala si binatang melata. Dia yang meminta turis perempuan itu mencium kepala ular.

Sebentar ragu-ragu. Lalu, cuuuupp .. Eh tak dinyana, kepala ular bergerak jauh lebih cepat.

Si ular meliuk, membuka rahangnya, dan menancapkan taringnya ke hidung si turis. Clap !!

Bagaimana kejadiannya bisa disaksikan dalam video ini:

 

Korban gigitan itu menjerit tertahan. Bersamaan dengan jerit penonton. Insiden ini membuat panik banyak pengunjung. Harian lokal Phuket News, menyebutkan wanita itu sebagai Jin Jing (29). Usai digigit, ia dilarikan ke rumah sakit internasional Phuket untuk mendapatkan pengobatan.

Jadi penting bagi kamu berhati-hati sebelum berinteraksi dengan binatang buas.

  —  Rappler.com

BACA JUGA

 

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!