Hal-hal seputar kasus Mirna yang perlu kamu tahu sejauh ini

Rappler.com

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

Hal-hal seputar kasus Mirna yang perlu kamu tahu sejauh ini
Mirna meninggal dunia usai meminum kopi Vietnam di Kafe Olivier, Grand Indonesia

JAKARTA, Indonesia (UPDATED) — Meninggalnya Wayan Mirna Salihin pada 6 Januari lalu pasca meminum kopi beracun masih terus diusut oleh pihak Polda Metro Jaya hingga saat ini. 

Meski masih kabur, penggalan-penggalan kebenaran di balik kasus ini mulai terkuak perlahan-lahan.

Berikut apa yang kita ketahui tentang kematian Mirna, sejauh ini: 

1. Belum ada tersangka dalam kasus kematian Mirna

Usai gelar perkara meninggalnya Wayan Mirna Salihin pada Selasa, 26 Januari, pihak Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta meminta Polda Metro Jaya untuk melengkapi alat bukti mereka dalam kasus ini.

Sebagai konsekuensinya hingga saat ini, belum ada yang ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus kematian Mirna.

(BACA: Alat bukti masih harus dilengkapi, belum ada tersangka dalam kasus kematian Mirna)

2. Mirna terbunuh karena kandungan sianida dalam kopinya

Berdasarkan keterangan polisi pada Senin, 18 Januari, Mirna meninggal akibat meminum zat beracun sianida yang terkandung di dalam kopi Vietnam.

Polda Metro Jaya Pastikan Zat Beracun dalam Tubuh Mirna adalah SianidaBID HUMAS PMJ – Senin, 18 Januari 2016Jakarta …

Posted by Humas Polda Metro Jaya on Sunday, January 17, 2016

Berdasarkan studi Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), sianida adalah zat racun dengan rumus kimia CN dan tergantung proses kimiawi yang dialaminya dapat mengambil berbagai bentuk fisik mulai dari hidrogen sianida (HCN) yang berbentuk gas atau cairan berwarna biru pucat sampai natrium aianida (NaCN) yang berbentuk serbuk kristal berwarna putih.

Satu ciri khas yang umumnya didapati pada berbagai bentuk sianida adalah bau seperti kacang almond.

Masih menurut WHO, konsumsi sianida di atas 120 miligram/meter kubik sudah dapat mengkibatkan keracunan yang berujung pada kematian.

3. Mirna meminum kopi beracunnya di Kafe Olivier, Grand Indonesia

Kopi yang diminum mirna adalah sajian di Kafe Olivier yang merupakan salah satu tenant di pusat perbelanjaan Grand Indonesia, Jakarta Pusat.

Saat meminumnya, Mirna tengah berada di kafe tersebut bersama dua orang temannya yaitu Jessica dan Hani. Kedua nama ini belakangan diperiksa secara intensif oleh polisi sebagai saksi dalam kasus kematian Mirna. 

4. Mirna dan Jessica berteman akrab kala berkuliah di Australia

Siapa Jessica dan Hani? Diungkapkan oleh kuasa hukum Jessica Yudi Wibowo Sukinto kepada media, Mirna berteman dengan Jessica saat keduanya berkuliah di Billy Blue College of Design lalu berlanjut ke Swinburne University of Technology, keduanya di Australia. 

Hani juga diketahui merupakan teman Mirna dan Jessica di Negeri Kangguru.

Pertemuan yang terjadi di Olivier pada 6 Januari dan berujung pada kematian Mirna, sesungguhnya adalah ajang reuni ketiganya yang telah relatif lama tak bertemu. 

5. Kapan sianida yang kemudian membunuhnya masuk ke kopi Mirna?

Hingga saat ini, asal muasal datangnya sianida dalam kopi Mirna masih menjadi misteri.

Namun demikian sebagaimana dilansir oleh berbagai media, pihak Polda Metro mengungkapkan bahwa kecil kemungkinan sianida tersebut masuk ke kopi Mirna saat kopi sedang diracik oleh karyawan kafe.

6. Kejaksaan Tinggi akan mulai penyidikan

Sementara itu, Kejaksaan Tinggi (Kejati) DKI Jakarta telah menerima Surat Perintah Dimulai Penyidikan (SPDP) dari penyidik Polda Metro Jaya, per Senin, 25 Januari.

Kepala Seksi Penerangan dan Hukum Kejati DKI Jakarta Waluyo mengatakan penyidik Polda Metro Jaya berkoordinasi dengan jaksa peneliti agar berkas acara pemeriksaan tidak “bolak-balik”.

Koordinasi yang dilakukan secara tertutup tersebut agar penanganan kasus Mirna tidak “dimentahkan” hakim saat sidang di pengadilan.

Rappler.com

BACA JUGA: 

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!