Mari ikut selamatkan Leuser bersama Leonardo DiCaprio

Rappler.com

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

Mari ikut selamatkan Leuser bersama Leonardo DiCaprio
Pemenang aktor terbaik Academy Awards 2016 Leonardo DiCaprio ikut menandatangani petisi untuk menyelamatkan ekosistem di Taman Nasional Gunung Leuser, Aceh

JAKARTA, Indonesia — Setelah diam-diam mengunjungi Taman Nasional Gunung Leuser pada 27 Maret lalu, aktor sekaligus aktivis lingkungan Leonardo DiCaprio pun mengajak masyarakat dunia untuk ikut serta melindungi ekosistem taman nasional tersebut.

Selain berkunjung ke Aceh, Leo juga ikut menandatangani petisi di situs Change.org yang ditujukan  kepada Presiden Joko “Jokowi” Widodo, Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo, Gubernur Aceh Zaini Abdullah, serta Ketua DPRD Aceh Tgk. H. Muharuddin.

“Ekosistem Leuser sudah tidak terlindungi lagi. Bencana besar menunggu kita dan generasi-generasi mendatang,” tulis keterangan dalam petisi yang dibuat oleh Dahlan M. Isa tersebut.

Ekosistem Leuser telah menopang kehidupan masyarakat di Aceh sekaligus tempat tinggal bagi empat binatang langka di Indonesia: orangutan, gajah, badak, dan harimau Sumatera.

“Leuser yang merupakan simbol kesejahteraan masyarakat Aceh kini berada dalam ancaman,” kat Dahlan.

Ia meminta Presiden Jokowi untuk membantu perjuangan masyarakat dan berbagai organisasi di Aceh, karena menurutnya, pemerintah lokal telah mengabaikan kondisi tersebut selama bertahun-tahun.

“Gubernur dan Parlemen Aceh telah mengabaikan kami. Saya harap Anda bisa mendengarkan aspirasi kami dan mengambil langkah,” lanjutnya.

Ingin ikuti langkah Leonardo DiCaprio untuk menyelematkan Taman Nasional Gunung Leuser? Klik di sini. —Rappler.com

BACA JUGA:

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!