US basketball

Salip Lorenzo, Marquez mulai GP Ceko dari posisi terdepan

Rappler.com

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

Salip Lorenzo, Marquez mulai GP Ceko dari posisi terdepan
Marquez sudah unggul 43 poin dari Lorenzo; dan 57 dari Rossi.

JAKARTA, Indonesia — Marc Marquez akan memulai laga MotoGP Brno, Cekoslowakia, dari posisi terdepan, pada Minggu, 21 Agustus. Ia berhasil menyalip pembalap Yamaha, Jorge Lorenzo, yang akan mulai dari posisi kedua.

“Saya tidak menduga akan ada di pole position. Lorenzo sangat cepat pagi ini, tapi saya berupaya 100 persen,” kata Marquez seperti dilansir dari Crash.net, Sabtu, 20 Agustus.

Ia juga menyebut rekan setim Lorenzo, Valentino Rossi, sebagai salah satu faktor keberuntungannya.

Pada tikungan terakhir, Marquez menyelip di antara Pol Espargaro dan Valentino Rossi. Ia mengebut motornya dan memperoleh waktu 0,253 detik lebih cepat ketimbang Lorenzo.

Perolehan hari ini sekaligus menyamakan jumlah pole position Marquez dengan Lorenzo dan Rossi, yakni 63 kali selama karier balapan mereka.

Sementara untuk musim ini, pembalap asal Spanyol ini sudah 5 kali menyabet posisi terdepan.

Untuk performanya hari ini, Lorenzo mengaku tidak terlalu baik.

“Saya mungkin terlalu banyak mengerem. Ban belakang motor saya juga tidak sebaik uji coba pertama,” kata Lorenzo.

Berikut hasil lengkap kualifikasi MotoGP Brno:

1 Marc Marquez 
2 Jorge Lorenzo 
3 Andrea Iannone 
4 Aleix Espargaro 
5 Hector Barbera 
6 Valentino Rossi 
7 Andrea Dovizioso 
8 Maverick Viñales 
9 Dani Pedrosa 
10 Cal Crutchlow 
11 Bradley Smith 
12 Pol Espargaro 

Pada lomba yang diselenggarakan Minggu, 21 Agustus, Marquez sudah unggul 43 poin dari Lorenzo; dan 57 dari Rossi. Diperkirakan akan turun hujan selama laga berlangsung.—Rappler.com

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!