Pasar Senen terbakar, Pemprov DKI bangun tempat penampungan pedagang

Rappler.com

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

Pasar Senen terbakar, Pemprov DKI bangun tempat penampungan pedagang
Setidaknya 1.633 kios hangus terbakar

JAKARTA, Indonesia — Pelaksana Tugas Gubernur DKI Jakarta Sumarsono mengatakan pihaknya akan segera membangun tempat penampungan sementara untuk para pedagang yang kiosnya terbakar di Pasar Senen.

“Saya lihat tadi di lokasi petugas masih melakukan proses pendinginan. Asap masih keluar. Jadi, memang belum aman betul,” kata Sumarsono di Balai Kota, Jakarta Pusat, Jumat 20 Januari 2017.

Seperti diberitakan sebeumnya, api melahap ribuan kios di Pasar Senen pada Kamis, 19 Januari 2017. Api pertama kali diketahui pada pukul 04.20 WIB dan baru bisa dipadamkan pada Jumat dinihari.

Sumarsono mengatakan setidaknya 1.633 kios hangus terbakar akibat insiden ini. Saat ini kios-kios yang terbakar tersebut masih dalam proses pendinginan setelah terbakar berjam-jam.

“Mudah-mudahan hari ini bisa dituntaskan semuanya. Jadi, selanjutnya kami bisa membangun tempat penampungan sementara,” kata Sumarsono. —dengan laporan ANTARA/Rappler.com

 

  

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!