FOTO: Karangan bunga ‘gagal move on’ penuhi Balai Kota

Ursula Florene

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

FOTO: Karangan bunga ‘gagal move on’ penuhi Balai Kota
"Thank you for everything, you are the best gov (governor) we ever had."

 

JAKARTA, Indonesia – Kekalahan Basuki “Ahok” Tjahaja Purnama dan Djarot Saiful Hidayat di Pilkada DKI Jakarta putaran kedua menimbulkan reaksi yang bermacam-macam. Ada yang senang bukan kepalang, ada pula yang sedih sampai mengirimkan bunga ke Balai Kota tempat Ahok berkantor.

Jumlah bunga yang dikirimkan ke Balai Kota terus menerus bertambah. Hingga hari ini diperkirakan sudah mencapai lebih dari 100. Bunga-bunga tersebut diletakkan mulai dari pendopo Balai Kota hingga ke ruang kerja Djarot.

Pesan-pesan dalam bunga-bunga memang biasa, namun nama pengirim yang tercantum luar biasa. “Thank you for everything, you are the best gov (governor) we ever had,” demikian isi pesan dari ‘Cupuers yang gagal move on.’

Ada pula yang mencantumkan namanya sebagai ‘dari kami yang belum bisa move on’ atau ‘dari kami yang patah hati ditinggal saat lagi sayang2nya.’ Tak jelas identitas asli siapa saja yang mengirimkan, namun diduga dari simpatisan Ahok-Djarot semasa Pilkada lalu.

Ahok-Djarot tumbang dari Anies Rasyid Baswedan dan Sandiaga Salahuddin Uno pada pemungutan suara 19 April lalu dengan jarak lebih dari 10 persen. Dengan demikian, ia akan menjabat sampai Oktober mendatang.

Meski demikian, animo warga tak surut. Setiap pagi, antrean mereka yang hendak mengadu atau sekadar berfoto dengan mantan bupati Belitung Timur ini tetap panjang. 

Salah satu rangkaian bunga yang dikirimkan pendukung Ahok ke Balai Kota. Foto: Istimewa

 

Salah satu rangkaian bunga yang dikirimkan pendukung Ahok ke Balai Kota. Foto: Istimewa

Sejumlah rangkaian bunga yang dikirimkan pendukung Ahok ke Balai Kota. Foto: Istimewa

 

—Rappler.com

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!