Heboh binatang di Taman Safari dicekoki minuman keras

Rappler.com

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

Heboh binatang di Taman Safari dicekoki minuman keras
Mereka awalnya menyodorkan wortel, kemudian menggantinya dengan minuman keras

JAKARTA, Indonesia — Binatang seringkali menjadi korban keisengan, termasuk bintang-bintang yang ada di Taman Safari, Cisarua, Bogor, Jawa Barat. Sekelompok muda-mudi diketahui mencekoki rusa dan kuda nil di Taman Safari dengan minuman yang diduga minuman keras.

Melalui jendela mobil, mereka awalnya menyodorkan wortel kepada rusa-rusa yang mendekati mobil. Namun, ketika mulut salah seekor rusa tersebut terbuka, seorang di antara penumpang mobil malah justru menuangkan botol minuman yang diduga berisi minuman keras.

Sontak rusa tersebut langsung melarikan diri. Ironisnya, para penumpang di dalam mobil justru tertawa. Bahkan mereka juga menyemprotkan minuman sejenis ke mulut kuda nil yang sedang menganga.

Ulah para muda-mudi ini bisa dilihat dari akun instagram @alyccaaa yang diunggah oleh akun Instagram @doniherdaru. Warga net pun langsung mengecam kelakuan mudi-mudi tersebut.

“Harusnya lu lu pada sekalian dikandangin dan dikarantina di taman safari, krn kyknya kelakuan lu yg sebagai manusia lebih amoral dibanding binatang @alyccaaa,” tulis seorang warganet @kinandeliciana.  

Ada juga warganet yang melaporkan kasus ini ke manajemen Taman Safari. “@taman_safari Tolong kelakuan ini ditindaklanjuti karena akan merusak populasi hewan, @jokowi @gardasatwaindonesia,” tulis mildamrdn. —dengan laporan ANTARA/Rappler.com

 

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!