Asyiknya bisa isi pulsa sendiri, selamat tinggal konter yang mahal!

Rappler.com

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

Asyiknya bisa isi pulsa sendiri, selamat tinggal konter yang mahal!
Beli pulsa secara online bisa menghemat waktu dan uangmu

JAKARTA, Indonesia — Pada era komunikasi yang serba digital ini, pulsa sudah menjadi kebutuhan pokok yang harus dicukupi agar kehidupan berjalan dengan lancar. Bagaimana tidak? Kini pulsa tidak hanya dipakai untuk SMS dan telepon saja, tetapi juga untuk menjelajahi dunia internet.

Apalagi dengan adanya pulsa di Traveloka, Anda bisa membeli paket internet untuk kemudian dipakai streaming dan bersapa dengan teman di media sosial dengan sangat mudah dan praktis.

Pulsa dulu dan sekarang

Pulsa Praktis. Ilustrasi diambil dari carabisnis-pulsa.com  

Sebelum era internet muncul, kita semua selalu membeli pulsa di konter terdekat dari rumah atau kantor. Sayangnya, pulsa yang dijual di sana cenderung mahal. Karena merasa tidak ada saingan, penjual memberikan harga yang mahal dan tetap laku. Selisih harga yang cukup banyak dari harga normal pulsa tentu membuat Anda rugi, tapi tidak bisa melakukan apa-apa karena butuh.

Seiring dengan perkembangan zaman, internet pun muncul dan menyebar luas. Pulsa yang biasanya digunakan untuk SMS dan telepon mulai beralih fungsi. Para pengguna lebih banyak menggunakan pulsa untuk membeli paket internet yang kala itu harganya juga tidak murah. Meski demikian, internet yang menjadi tren tetap digandrungi oleh kaum milenial.

Banyaknya persaingan operator di Indonesia membuat para penyedia layanan mulai berani memberikan harga yang jauh lebih murah. Operator seluler juga mulai memberikan paket data yang ramah di kantong sehingga banyak anak muda menggunakannya untuk modem kalau malas pergi ke warnet saat mengerjakan tugas.

Pulsa yang awalnya digunakan untuk membeli paket internet mulai ditinggalkan. Kini, pembelian paket internet dapat dengan mudah dilakukan tanpa perlu membeli pulsa terlebih dahulu. Era SMS dan telepon dengan memotong pulsa pun juga semakin jarang karena apa-apa sudah dijual dalam bentuk paket.

Layanan pembelian pulsa kini tersedia secara online

Layanan Pembelian Online – via inwepo.co  

Meskipun internet sudah berkembang dengan pesat di Indonesia, kehadiran pulsa tetaplah dibutuhkan. Pasalnya, masyarakat di kawasan terpencil belum terjangkau oleh internet, sehingga harus bergantung pada pulsa untuk berkirim SMS atau menelepon. Hal ini turut berimbas pada masyarakat kota. Mereka yang memiliki kerabat di kampung, mau tidak mau tetap harus memiliki pulsa untuk membalas SMS dan menelepon kembali.

Sayangnya, seiring dengan menurunnya kebutuhan pulsa di kalangan anak muda, banyak konter pulsa mulai tutup di pinggiran kota. Untungnya, kini pembelian pulsa tidak harus dilakukan di konter. Anda bisa beli pulsa di aplikasi Traveloka langsung dari ponsel.  Kalau sedang berada di situasi yang darurat, Anda cukup mengisikan nomor yang ingin diisi lalu lakukan transfer pembayaran. Dalam hitungan menit, pulsa sudah masuk dan bisa langsung digunakan.

Pembelian ini bisa dilakukan melalui situs web Traveloka maupun aplikasinya. Ya, perusahaan yang bergerak di bidang jasa layanan pemesanan hotel dan tiket perjalanan tersebut kini juga menyediakan fitur pembelian pulsa dan paket internet.

Tidak hanya mengisi pulsa untuk diri sendiri, Anda juga bisa mengisikan pulsa untuk orang lain. Cukup dengan memasukkan nomor ponsel milik orang yang ingin diisikan pulsa dan lakukan proses transaksi hingga selesai. Pulsa segera masuk sesuai dengan nominal yang dibutuhkan, dan komunikasi pun bisa dilanjutkan.

Selain kemudahan dalam hal pengisian pulsa yang bisa dilakukan kapan saja dan di mana saja, Anda juga mendapatkan harga ritel yang jauh lebih murah. Meski selisihnya Rp500 – 1.500 dari harga di pasaran, Anda bisa menghemat uang. Saat berada di kantor, Anda juga bisa mengisikan pulsa untuk rekan yang malas pergi keluar dan memilih membeli pulsa dari Anda.

Secara tidak langsung, Anda bisa jadi juragan pulsa. Dengan hanya berbekal ponsel atau laptop, aneka pulsa dari berbagai operator bisa Anda isikan. Sistem akan mengenali nomor ponsel secara langsung dan memberi tawaran paket pulsa atau paket internet yang dibutuhkan.

Bisa mengisi pulsa sendiri ternyata mengasyikkan. Anda tidak perlu lagi kebingungan harus keluar malam-malam saat ada situasi darurat. Saat melakukan traveling, tidak ada lagi yang namanya kekhawatiran akan kehabisan pulsa. Semua bisa diatasi dengan cepat melalui ponsel atau laptop yang Anda miliki.

Zaman sekarang sudah tidak zaman lagi konter pulsa mahal. Hal-hal terkait dengan pulsa bisa didapatkan dengan mudah tanpa harus banyak bergerak. Bisa mengisi pulsa sendiri akan membuat Anda menjadi konter hidup yang tidak pernah kehabisan pulsa untuk SMS dan telepon atau paket internet.

Mari manfaatkan apa yang ada dengan baik agar kehidupan kita berjalan dengan baik! Kalau ada yang lebih murah dan memberikan kemudahan, buat apa cari yang mahal dan butuh banyak perjuangan. Betul?

Semoga ulasan di atas bisa berguna untuk Anda yang ingin isi pulsa sendiri dengan mudah dan mengasyikkan! —Rappler.com

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!