Filipino bands

Pemeran Willy Wonka, Gene Wilder, tutup usia

Rappler.com

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

Pemeran Willy Wonka, Gene Wilder, tutup usia
Gene meninggal dunia akibat komplikasi penyakit alzheimer yang dideritanya

 

JAKARTA, Indonesia – Aktor Gene Wilder menghembuskan nafas terakhir di kediamannya di Stamford, Connecticut, Amerika Serikat pada Senin, 29 Agustus.

Aktor yang dikenal karena peran fenomenalnya di film Willy Wonka and the Chocolate Company (1971) ini meninggal dunia akibat komplikasi penyakit alzheimer yang sudah dideritanya selama tiga tahun terakhir. Selama itu pula, Gene dan keluarganya sepakat untuk tidak mempublikasikan penyakit yang dideritanya tersebut.

Gene mengawali kariernya sebagai actor di film Bonnie and Clyde di tahun 1967. Tapi nama Gene benar-benar mulai dikenal saat membintangi film The Producers (1968) besutan sutradara kondang Mel Brooks. Hingga kini, The Producers masih disebut sebagai salah satu film komedi klasik terbaik yang pernah ada. Atas perannya sebagai Leo Bloom di film The Producers tersebut, Gene pun diganjar dengan nominasi Best Supporting Actor di ajang Academy Awards ke-41 di tahun 1968.

Saat berperan di film Willy Wonka and the Chocolate Factory, Gene mencuri perhatian jutaan penikmat film, terutama anak-anak dari seluruh penjuru dunia. Perannya sebagai Willy Wonka, sang raja cokelat, membuatnya dicintai banyak orang. Beberapa film lain yang juga melambungkan nama Gene adalah Young Frankenstein (1974) dan Silver Streak (1976).

Sederet aktor, aktris dan komedian Hollywood pun turut berduka atas kepergian sang legenda. Banyak dari mereka yang menyampaikan rasa belasungkawa lewat akun Twitter. Di antaranya adalah Ricky Gervais, Jim Carrey, Steve Martin, Billy Crystal, Will Ferrel, Russel Crowe, Rob Lowe, Debra Messing dan Uzo Aduba.

“Gene Wilder adalah komedian yang besar. Film-film yang diwariskannya sungguh menginspirasi. Sosok jenius yang sesungguhnya,” tulis Steve Martin di akun Twitternya.

Selamat jalan, Gene Wilder!. – Rappler.com

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!