Bunga Jelitha gagal melaju ke babak 16 besar ‘Miss Universe 2017’

Rappler.com

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

Bunga Jelitha gagal melaju ke babak 16 besar ‘Miss Universe 2017’
Langkah Bunga Jelitha terhenti di babak awal

JAKARTA, Indonesia —Bertempat di The Axis Planet Hollywood Las Vegas, AS, puncak gelaran Miss Universe 2017 dilaksanakan Minggu, 26 November malam waktu setempat atau Senin, 27 November waktu Indonesia. 

Untuk yang ke-66 kalinya, Miss Universe kembali digelar tahun ini dengan menghadirkan 92 kontestan.

Wakil Indonesia, Bunga Jelitha Ibrani juga tampil memukau di malam final bersaing dengan 91 orang kontestan dari seluruh dunia. Ini adalah penampilan puncak Bunga di Miss Universe setelah mengikuti masa karantina selama 2 minggu di Las Vegas.

Sayang, langkah Bunga harus terhenti terlalu dini. Bunga gagal melaju ke babak selanjutnya, 16 besar. Bunga juga gagal meraih juara dikategori Best National Costume yang akhirnya jatuh ke tangan Jepang.

Apapun hasil yang didapatnya, Bunga tetap berjasa mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional. Selama karantina hingga malam puncak, Bunga selalu menunjukkan performa terbaiknya.

Dan karena itu, kami bangga! Terima kasih, Bunga! —Rappler.com

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!