Marc Marquez start terdepan di GP Amerika

Rappler.com

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

Marc Marquez start terdepan di GP Amerika
Ini menjadi kelima kalinya Marquez start terdepan di Circuit of the Americas secara beruntun.

JAKARTA, Indonesia (Update) — Pembalap dari Tim Repsol Honda Marc Marquez sukses merebut posisi start terdepan di Grand Prix Amerika yang akan berlangsung, Senin dinihari nanti.

Marquez mencatatkan waktu 2 menit 02,741 detik pada laga kualifikasi yang digelar di  Circuit of the Americas, Sabtu waktu setempat. Ia lebih cepat 0,130 detik dari pembalap Yamaha Maverick Vinales yang merebut posisi kedua.

Sementara posisi ketiga akan ditempati oleh Valentino Rossi yang pada laga kualifikasi kedua hanya mencatatkan waktu 2 menit 3.673 detik atau 0.802 lebih lambat dari Marquez.

Adapun rekan Marquez di Tim Repsol Honda, Dani Pedrosa, akan memulai balapan dari posisi keempat, disusul Johann Zarco (Monster Yamaha Tech 3) di posisi kelima dan Jorge Lorenzo yang kini membesut Ducati di posisi keenam.

Tampil di posisi terdepan, tentu saja peluang Marquez meraih podium pertama di balapan kali ini pun semakin besar. Apalagi ini menjadi kelima kalinya Marquez start terdepan di Circuit of the Americas secara beruntun.

Bisa dibilang, Marqez paham benar seluk-beluk sirkuit ini. Namun sayangnya performa pembalap asal Spanyol ini belum terlihat dalam dua seri sebelumnya.

Balapan diprediksi akan berlangsung sengit

Valentino Rossi memprediksi perebutan juara pada balap MotoGP seri ketiga 2017 di Sirkuit Austin, Amerika Serikat, akan berlangsung dengan sangat ketat.

Ini bisa dilihat dari waktu yang dicatatkan tiga pembalap terdepan di kualifikasi kedua. Jarak antara ketiga pembalap tersebut, yakni Marc Marquez, Maverick Vinales, dan Rossi tak sampai satu detik.

Marquez yang meraih pole atau tempat terdepan hanya 0.130 detik lebih cepat dari Maverick. Sementara Maverick sendiri hanya 0.932 detik lebih cepat dari Valentino Rossi.

“Saya pikir ini akan menjadi pertarungan besar menuju podium,” kata Rossi dikutip dari laman resmi MotoGP, Minggu 23 April 2017. “Saya merasa cukup percaya diri dengan motor kami.” —Rappler.com

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!