Owi/Butet jadi wakil pertama RI di final Indonesia Open 2017

Santi Dewi

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

Owi/Butet jadi wakil pertama RI di final Indonesia Open 2017

ANTARA FOTO

Owi/Butet mengalahkan ganda campuran Malaysia dengan skor 21-13 dan 21-14

JAKARTA, Indonesia – Pasangan ganda campuran Indonesia Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir akhirnya menjadi wakil Indonesia pertama di babak final turnamen Indonesia Open 2017. Dalam pertandingan semi final yang digelar pada Sabtu malam, 17 Juni, ganda yang akrab disapa Owi/Butet berhasil menundukan pasangan asal Malaysia Chan Peng Soon/Yen Wei Peck dengan skor 21-13 dan 21-14.

Owi/Butet memang menjadi tumpuan dan harapan publik Indonesia agar setidaknya gelar juara di kandang sendiri tetap bisa diraih. Selain itu, Owi/Butet juga ingin memupus kutukan di turnamen Super Series tersebut.

Owi/Butet memulai babak pertama dengan mulus. Sejak awal, pasangan yang kini duduk di peringkat 9 dunia itu sudah unggul 2-0 dari ganda Malaysia. Tetapi, perlahan-lahan Negeri Jiran mulai mengejar dan pada akhirnya bisa unggul dari pasangan Owi/Butet di skor 6-5. 

Butet terlihat dua kali membuat kesalahan sendiri ketika tengah berupaya strategi netting. Shuttle kok justru jatuh di lapangannya sendiri dan memberikan poin untuk Malaysia menjadi 7-5. 

Belakangan, Indonesia terus mengejar dan akhirnya bisa unggul dari Malaysia. Owi tak segan untuk mengembalikan shuttle kok pasangan Chan/Peck dengan smash keras. Rupanya, itu juga yang menjadi kunci bagi Owi/Butet meraih angka. Babak pertama ditutup dengan kemenangan Indonesia 21-13. 

Drama kartu kuning

Pada babak kedua, Chan/Peck berupaya membalas dendam. Tetapi, sejak awal poin justru diraih oleh pasangan Indonesia. Skor sempat menjadi 2-2, lalu Indonesia kembali menyalip dengan skor 4-3. 

Saat skor berada di titik 9-7, pasangan Malaysia terlihat memprotes keputusan wasit yang memberi poin bagi Indonesia. Namun, yang terjadi justru pasangan Malaysia itu diberi kartu kuning. 

Suasana di JCC begitu riuh, karena mereka berharap Owi/Butet bisa mengalahkan pasangan yang kini duduk di peringkat 11 dunia itu. Babak kedua ditutup dengan kemenangan Owi/Butet yakni 21-14. – Rappler.com

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!