Masuk ke TPS Klender, 15 orang asal Madura diamankan

Rappler.com

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

Masuk ke TPS Klender, 15 orang asal Madura diamankan
"Sebanyak 15 orang sedang didata."

JAKARTA, Indonesia — Sebanyak 15 orang diamankan polisi di Tempat Pemungutan Suara (TPS) di wilayah Klender, Jakarta Timur, Rabu 19 April 2017.

Ke-15 orang tersebut diamankan saat masuk ke TPS, padahal mereka bukan warga Jakarta. Saat diperiksa, diketahui 15 orang tersebut ber-KTP Madura, Jawa Timur.

“Sebanyak 15 orang sedang didata,” kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Argo Yuwono di Jakarta, Rabu 19 April 2017.

Argo belum bisa memberikan keterangan rinci mengenai tujuan ke-15 orang tersebut dan siapa yang telah membawa mereka ke sana karena saat ini mereka masih diperiksa.

Di tempat lain, petugas Polres Jakarta Selatan sebelumnya juga mengamankan sekitar 15 orang yang diduga pendukung salah satu pasangan calon.

Kapolres Jakarta Selatan Iwan Setiawan mengatakan ke-15 orang memakai pakaian putih dan diketahui bukan warga setempat. Mereka bermaksud memantau pencoblosan di TPS. —dengan laporan ANTARA/Rappler.com

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!