Pele rilis lagu spesial Olimpiade Rio 2016

Rappler.com

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

Pele rilis lagu spesial Olimpiade Rio 2016
Sang legenda sepak bola asal Brasil, Pele, mengeluarkan lagu spesial menyambut Olimpiade musim panas 2016 di Rio de Janeiro

JAKARTA, Indonesia — Olimpiade musim panas 2016 merupakan perayaan tersendiri bagi warga Brasil. Tak terkecuali bagi legenda sepak bola asal Negeri Samba itu, Pele.

Ia baru saja mengeluarkan lagu terbaru spesial untuk menyambut Olimpiade Rio 2016, Olimpiade pertama di benua Amerika Selatan.

Lagu berjudul Esperanca (yang artinya adalah hope atau harapan) tersebut memiliki musik yang mudah didengar. Pele ditemani beberapa penyanyi anak-anak di bagian chorus, menjanjikan “festival Brasil” yang akan membuat “dunia senang, dengan kebahagian dan emosi.”

Lagu tersebut sudah dapat didengarkan secara gratis lewat aplikasi streaming musik Spotify.

Ini bukanlah lagu bertama bagi legenda yang kini berusia 75 tahun tersebut. Pria yang lahir dengan nama Edson Arantes do Nascimento sebelumnya sempat mengeluarkan album berjudul Pele Ginga pada 2006 silam, bekerja sama dengan penyanyi/pencipta lagu Gilberto Gil.

Sebelumnya, artis Katy Perry juga telah merilis lagu spesial Olimpiade yang berjudul Rise pada Kamis, 14 Juli. Lagu ini merupakan bagian dari kampanye Olimpiade stasiun TV NBC dan dapat didengarkan via Apple Music atau dibeli via iTunes.

 —Laporan AFP/Rappler.com

Baca laporan Rappler tentang Olimpiade Rio 2016:

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!