Ratusan orang rela antre demi buku Harry Potter terbaru

Rappler.com

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

Ratusan orang rela antre demi buku Harry Potter terbaru
Seri terbaru (dan terakhir?) 'Harry Potter and the Cursed Child' dirilis pada 31 Juli 2016

JAKARTA, Indonesia — Melanjutkan buku serial Harry Potter yang berakhir pada 2007 lalu, sang penulis, J.K. Rowling, kembali meluncurkan kisah terbaru dari dunia sihir lewat Harry Potter and the Cursed Child.

Buku tersebut diluncurkan pada Sabtu, 30 Juli, termasuk di Indonesia.

Dalam acara peluncuran buku di Lotte Shopping Avenue, Jakarta, sejak pagi hari para penggemar serial Harry Potter rela mengantre. Bahkan beberapa di antara mereka mengenakan kostum yang menyerupai tokoh-tokoh fiktif di buku tersebut. 

Harry Potter and the Cursed Child ditulis J.K. Rowling bersama John Tiffany dan Jack Thorne. 

Drama tersebut menceritakan kisah 19 tahun setelah seri ketujuh, Harry Potter and the Deathly Hallows. Buku kedelapan ini akan menceritakan hubungan antara Harry dengan putranya, Albus Severus Potter.

“Sementara Harry harus bergulat dengan masa lalu yang terus menghantui, si bungsu Albus harus berjuang dengan beban warisan keluarga yang tidak pernah ia inginkan,” tulis sinopsis resmi yang dipublikasikan lewat situs penerbit Little, Brown.

Buku ini merupakan skenario dari pertunjukan teater berjudul sama yang akan mulai dipentaskan di London, Minggu, 31 Juli, bertepatan dengan hari ulang tahun J.K. Rowling sekaligus tokoh Harry Potter. 

Sebelumnya beberapa orang juga telah menyaksikan versi pre-lauching dari pertunjukan tersebut pada Juni lalu. —Rappler.com

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!