5 hal tentang Mike Mohede

Rappler.com

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

5 hal tentang Mike Mohede
Mike Mohede meninggal dunia di usia 32 tahun akibat serangan jantung

JAKARTA, Indonesia — Berita duka kembali menyelimuti dunia musik Tanah Air. Mike Mohede, penyanyi jebolan ajang pencarian bakat Indonesian Idol, meninggal dunia akibat serangan jantung, pada Minggu, 31 Juli.

Meninggalnya penyanyi yang khas dengan suara lembut nan merdu mengagetkan banyak pihak karena Mike baru akan berulang tahun ke 33 pada 7 November mendatang.

Berikut adalah 5 hal untuk mengenang sosok Mike yang mungkin belum kamu ketahui.

Pemenang Indonesian Idol musim 2

Mike keluar sebagai pemenang Indonesian Idolmusim kedua setelah mengalahkan penyanyi rock melayu, Judika, di malam grand final pada 2005 silam.

Petualangan berharganya tersebut dimulai saat ia mengikuti audisi di Jakarta dengan membawakan lagu You yang dipopulerkan oleh Basil Valdez.

Di setiap episode, penampilan dan suara lembutnya selalu menghipnotis para juri. Ternyata masyarakat yang menjadi penentu hasil voting pun setuju dengan juri dan memilih Mike sebagai idola Indonesia yang kedua.

Mewakili Indonesia di ajang Asian Idol

Mike mewakil Indonesia di ajang Asian Idol, setelah hasil voting memilihnya sebagai yang terfavorit di antara Delon (runner-up Idol musim pertama), Ihsan (juara Idol musim ketiga), dan Rini (juara Idol musim keempat).

Meskipun mendapatkan pujian dari semua dewan juri, Mike harus mengakui keunggulan juara Singapore Idolmusim kedua, Hady Mirza. 

Banyak berkolaborasi dengan musisi lain

Sebagai musisi yang telah malang melintang di dunia musik Indonesia selama lebih dari 10 tahun, Mike telah banyak berkolaborasi bersama para musisi lainnya.

Salah satunya adalah penyanyi Raisa yang mengajaknya untuk tampil bersama dalam konsernya.

Selain berkolaborasi dengan artis Indonesia, Mike juga pernah berduet dengan artis mancanegara. Salah satunya adalah Guy Sebastian, penyanyi blasteran Malaysia lulusan Australian Idol.

 

Sempat menurunkan berat badan karena alasan kesehatan

Mike sempat berhasil menurunkan berat badannya secara drastis. Ia memutuskan untuk melakukan pengawasan lebih terhadap kesehatannya karena berkaca pada riwayat kesehatan keluarganya.

Track keluarga juga punya keturunan penyakit, meninggalnya enggak ada yang enak, bukan trauma, lebih kepada tertantang fase itu,” tutur Mike seperti dikutip dari Kapanlagi.com pada akhir 2015 lalu.

Ternyata, sejak 2007 Mike sering terserang berbagai penyakit. Oleh karena itu ia pun mengikuti saran dokter untuk rutin memeriksakan kesehatannya setahun sekali.

Telah menelurkan tiga album

Pasca kemenangannya di Indonesian Idol musim kedua, Mike yang pada saat itu lebih dikenal dengan nama panggung “Mike Idol” tersebut menelurkan album pertamanya.

Album berjudul Mike tersebut berisi 10 lagu, salah satunya adalah lagu Semua Untuk Cinta bernada ballad yang menjadi hits.

Lima tahun kemudian, Mike menelurkan sebuah album rohani berjudul Kemenanganku. Dalam album tersebut, ia berkolaborasi bersama beberapa artis lainnya, seperti Angel Pieters, Badai eks Kerispatih, dan Saykoji.

Akhir 2015 lalu, Mike kembali menelurkan album baru yang berjudul Kedua. Sebelum albumnya keluar, ia terlebih dahulu merilis single berjudul Mampu Tanpanya pada akhir 2013. Dalam album ini, giliran Sammy Simorangkir yang berkesempatan untuk berkolaborasi dengannya.

Hal apa yang mengingatkanmu pada sosok Mike Mohede? Silakan tulis di kolom komentar! —Rappler.com

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!