Cara menghilangkan utang dalam 90 hari

Liveolive

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

Mulai lunasi salah satu utang yang paling tinggi bunganya, misalnya jika Anda memiliki utang sebesar Rp 20 juta dari tiga kartu kredit, jangan lunasi yang paling besar jumlahnya, melainkan pilih yang bunganya paling tinggi

Foto dari Shutterstock 

Sudah berbulan-bulan Anda tidak bisa tidur dengan nyenyak. Bantal terasa kurang empuk, makanan pun terasa hambar. Seluruh kesejahteraan Anda terpengaruh karena Anda dihantui oleh utang.

Berhenti merasa cemas dan mulai buat rencana terarah untuk melunasi semua utang Anda. Hari ini juga.

Minggu ke-1

Pertama-tama, Anda perlu mengenali sumber atau penyebab utang konsumtif Anda — apakah itu karena kartu kredit, pinjaman multiguna alias KTA, atau hal lain? Tuliskan utang-utang tersebut dan cantumkan batas waktu untuk melunasinya.

Mulai lunasi salah satu utang yang paling tinggi bunganya, misalnya jika Anda memiliki utang sebesar Rp 20 juta dari tiga kartu kredit, jangan lunasi yang paling besar jumlahnya, melainkan pilih yang bunganya paling tinggi. Gunakan tabungan Anda untuk mengurangi utang.

Tentunya Anda masih perlu menyimpan sejumlah uang di dalam tabungan, oleh karena itu sisakan tabungan sejumlah biaya hidup satu bulan.

Anda juga bisa menghubungi pihak penerbit kartu kredit atau datang langsung ke cabang bank terdekat untuk melakukan negosiasi pembayaran. Dengan begitu, setidaknya Anda tidak perlu membayar bunga utang yang terus membengkak.

Minggu ke-2

Pada minggu kedua, Anda seharusnya sudah menggunting satu atau dua kartu kredit dan meninggalkan kartu yang tersisa di rumah. Hal terakhir yang Anda inginkan ialah menambah utang konsumtif dengan menggunakan kartu-kartu “ajaib” itu lagi.

Kami mengerti kalau kartu-kartu plastik tersebut bisa jadi “kartu senang” Anda — terutama di akhir bulan — tapi mereka bisa membuat Anda menangis setelah terjebak dalam pembayaran bunga-berbunga yang bisa mencapai 30% setahun.

Berhentilah menganggap kartu kredit sebagai sumber “uang instan” dan pertimbangkan kembali semua pengeluaran Anda. Yup, Anda perlu menghemat dan hidup lebih sederhana.

Tiga pos pengeluaran yang bisa Anda sesuaikan adalah makanan, transportasi dan hiburan. Berikut ini beberapa ide untuk memotong pengeluaran selama tiga bulan mendatang:

Memasak makanan sendiri. Sebagai contoh, Anda harus mengeluarkan Rp 50.000 untuk satu kali makan di restoran, tapi jumlah tersebut sebenarnya bisa untuk memasak tiga porsi makanan di rumah.

Gunakan transportasi umum. Sebagai contoh, tinggalkan mobil Anda di rumah dan naik bis ke kantor. Ingat saja kalau biaya parkir sehari bisa memakan paling sedikit Rp 24.000, sementara transportasi umum hanya memakan sekitar Rp 14.000 sehari. Jika pasangan Anda biasanya memakai kendaraan yang berbeda, kenapa tidak coba berangkat dan pulang kerja bersama-sama?

Tinggal di rumah saat akhir minggu. Biarpun ini terdengar sedih, trik ini bisa menghemat banyak uang. Setiap kali Anda merasa ingin keluar rumah, ingatkan diri sendiri bahwa beberapa jam di mal bisa menghabiskan lebih dari Rp 300.000.

Minggu ke-3 & 4

Di tahap ini Anda sudah menyesuaikan diri dengan gaya hidup yang lebih sederhana dan menyadari bahwa sebenarnya hal tersebut tidak seburuk yang dulu Anda bayangkan! 

Bahkan, tinggal di rumah berarti punya lebih banyak waktu berkualitas bersama keluarga dan menjadikan Anda lebih kreatif dengan apa yang tersedia. Menonton beberapa episode “Running Man” ditemani popcorn buatan sendiri bisa jadi sama menyenangkan seperti menonton film di teater IMAX.

Anda bisa mengambil langkah lebih dengan menjual beberapa barang yang akan membantu melunasi utang Anda. Memang ini tidak akan mudah, terutama jika Anda memiliki kenangan-kenangan spesial dengan barang-barang tertentu, misalnya perhiasan emas yang Anda terima di hari pernikahan, mobil yang mengantar Anda ke kampus semasa kuliah, HP yang Anda beli dari bonus hasil kerja keras setahun, dan sebagainya.

Saatnya untuk move on!

Jika barang-barang tersebut tidak terpakai dan bisa membantu Anda melunasi utang dengan cepat, relakan saja.

Minggu ke-5

Ada kalanya Anda menerima penghasilan tambahan — entah itu dari bonus, pekerjaan sampingan, atau THR. Tetap ingat target Anda semula dan gunakan seluruh uang tersebut untuk membayar utang. Pada minggu ini, Anda akan segera menerima penghasilan Anda selanjutnya, jadi sebaiknya tentukan berapa alokasi penghasilan Anda setiap bulan untuk membayar utang hingga lunas.

Minggu ke-6 hingga 11

Jika satu setengah bulan kemudian Anda merasa bisa berbuat lebih untuk segera melunasi utang, coba cari pekerjaan tambahan atau part time di akhir minggu. Bertanyalah ke sana-sini dan beri tahu teman-teman bahwa Anda sedang mencari pekerjaan tambahan sementara. Ini bukan hal yang memalukan, kok!

Anda akan terkejut mengetahui berapa banyak bantuan yang bisa Anda dapatkan hanya dengan memberitahu orang-orang terdekat bahwa Anda sedang benar-benar membutuhkan sebuah pekerjaan.

Hanya saja, pastikan Anda sudah siap mengorbankan waktu luang Anda dan mampu menyelesaikan tugas-tugas ekstra tersebut tanpa ada “drama”. — Rappler.com

Tips di atas berasal dari LiveOlive, sebuah situs yang membekali perempuan Indonesia dalam hal pengelolaan keuangan pribadi.

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!