Pesinetron Renita Sukardi meninggal dunia

Rappler.com

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

Pesinetron Renita Sukardi meninggal dunia
Renita Sukardi meninggal dunia di usia 40 tahun, Senin, 10 April

JAKARTA, Indonesia – Pesinetron Renita Sukardi meninggal dunia hari ini, Senin, 10 April pukul 08.19 di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo, Jakarta Pusat.

Renita meninggal dunia usai dirawat karena menderita kanker payudara stadium 3B. Aktris yang kerap disapa Iren ini divonis menderita kanker payudara sejak April 2016 lalu. Setelahnya, ia lama dirawat di rumah sakit dan lantas melanjutkan perawatan di rumah. Selama berjuang melawan kanker, Iren selalu didampingi suaminya, Andi Hilmi Salahudin.

Andi, suami Iren, yang dihubungi lewat telepon genggamnya pagi ini menyebut bahwa istrinya meninggal dunia karena komplikasi akibat penyebaran sel kanker di tubuhnya. “Kankernya sudah menyebar ke paru-paru, jadi dia gagal napas dan gagal jantung. Karena paru-paru bisa ngaruh ke jantung,” ujar Andi.

Iren yang lahir 26 Juli 1976 itu dikenal dengan kiprahnya di beberapa judul sinetron dan sitkom, salah satunya Tukang Ojek Pengkolan.

Selama dirawat karena kanker, Iren pun terlihat masih terus bersemangat. Di akun Instagramnya, Iren terakhir mengunggah kalimat inspiratif sekitar sepekan lalu. Kalimat tersebut menyebut bahwa degan berdoa pada Tuhan, tidak ada yang tidak mungkin.

Renita Sukardi bersama suami dan anaknya. Foto dari akun Instagram Iren Sukardi.

Sayang, Tuhan memiliki rencana lain dan memanggil Iren kembali menghadap-Nya hari ini. Iren meninggalkan sang suami dan anak semata wayangnya, Andi Jabbar Al Mufti yang kini berusia 6 tahun.

Jenazah Iren saat ini disemayamkan di rumah duka di kawasan Pondok Kelapa, Jakarta Timur dan rencananya akan dimakamkan siang ini di Pemakaman Menteng Pulo, Jakarta Selatan.

Rest in peace, Renita Sukardi…

-Rappler.com

 

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!