Mari berkenalan dengan Klook

Yetta Tondang

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

Mari berkenalan dengan Klook
Klook adalah platform pemesanan jasa traveling di negara tujuan atau yang kerap disebut in-destination service

JAKARTA, Indonesia —Gemar traveling tapi tak mau direpotkan dengan printilan saat tiba di destinasi tujuan? Atau kamu adalah tipe traveler mandiri yang tak tertarik dengan paket tur dari travel agent konvensional dan ingin mengatur perjalanan sendiri?

Maka saatnya berkenalan dengan Klook, platform pemesanan jasa di negara tujuan atau in-destination service asal Hong Kong yang kini sudah bisa dinikmati di Indonesia dan banyak negara lain di dunia.

Cara kerjanya sederhana. Klook menyediakan segala kebutuhan esensial bagi para pelancong yang tiba di suatu daerah atau negara tertentu untuk berlibur. “Misalnya butuh SIM Card atau kuota data, atau butuh tiket ke theme park. Semua tersedia di Klook,” ujar Indonesia Marketing Lead Klook Evan Januli di sesi ramah tamah dengan media beberapa waktu lalu.

KLOOK. Indonesia Marketing Lead Klook Evan Januli saat memberikan pemaparannya. Foto dari Klook Indonesia

Di Indonesia sendiri, layanan Klook bisa dinikmati di 3 lokasi yakni Bali, Lombok dan Bintan. Tentu saja, seiring waktu, layanan untuk kota-kota dan area lainnya akan mulai dikembangkan di masa depan, termasuk Jakarta dan Yogyakarta.

In-destination service seperti Klook akan memudahkan traveler untuk memenuhi kebutuhan perjalanan mereka di destinasi tujuan. Kebanyakan, Klook yang terinspirasi dari aktivitas “Keep Looking” ini menyediakan rangkaian fasilitas dan aktivitas bagi para traveler di satu daerah.

“Harga yang kami tawarkan juga jauh lebih murah dari harga resmi dan membantu traveler untuk lebih efisien dan tak perlu mengantri terlalu lama untuk mendapatkan banyak fasilitas saat bepergian,” tambah Evan.

Klook tersedia lewat website dan aplikasi smartphone berbasis iOs dan Android. —Rappler.com

 

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!