Ingin beli baju lebaran? Ini kumpulan e-commerce fashion Muslim Indonesia

Lina Noviandari

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

Ingin beli baju lebaran? Ini kumpulan e-commerce fashion Muslim Indonesia
Dalam rangka membantu Anda menemukan fashion Muslim untuk lebaran, berikut daftar e-commerce fashion Muslim di Indonesia yang bisa jadi referensi.

Sudah ada banyak e-commerce fashion bermunculan di Indonesia. Beberapa di antara mereka menyediakan produk fashion secara umum, menyediakan produk fashion yang berfokus hanya pada satu gender, dan ada juga yang lebih spesifik: menyediakan produk fashion muslim.

Dalam rangka merayakan Ramadan dan membantu Anda menemukan fashion Muslim untuk lebaran nanti, Tech in Asia merangkum daftar e-commerce fashion Muslim di Indonesia yang perlu Anda coba.

Hijabenka

Situs e-commerce fashion Muslim yang baru diluncurkan awal bulan Juni tahun lalu ini merupakan bagian dari situs e-commerce fashion wanita asal Indonesia, BerryBenka. Hijabenka berfokus menjual produk fashion muslim seperti hijab, busana Muslim, mukena, tas, serta aksesori lainnya. Selain menjual fashion muslim untuk wanita, Hijabenka juga menjual fashion Muslim untuk pria seperti baju koko.

Secara garis besar, situs ini tidak begitu banyak berbeda dengan situs BerryBenka. Hijabenka menyediakan beragam metode transaksi yakni kartu kredit, transfer bank, dan cash on delivery (COD).

HijUp

E-commerce yang didirikan pada tahun 2011 ini mengklaim dirinya sebagai “mall online fashion Islami terbesar”. HijUp menjual berbagai produk fashion Muslim seperti busana Muslim, hijab, syal, tas, sepatu, serta aksesori Muslim lainya. HijUp memungkinkan para pengunjungnya dengan mudah mencari produk berdasarkan brand yang diinginkan atau jenis produk.

Menariknya, selain fashion, HijUp juga menjual produk seperti buku, Al-Qur’an, majalah, dan DVD bernuansa Islami. Selain menjual produk, tim HijUp juga menawarkan banyak tutorial pemakaian hijab dan mempunyai konten kreatif seperti Look Book dan fashion show. Konten tersebut tentunya sangat bermanfaat bagi orang yang tertarik pada fashion dan bisa menarik pengunjung.

HijUp menawarkan beberapa metode pembayaran yakni transfer bank, PayPal, kartu kredit, atau Mandiri ClickPay.

Saqina

Saqina awalnya merupakan sebuah toko fashion Muslim offline yang didirikan tahun 2007 di Mojokerto, Jawa Tengah. Pada tahun 2008, Saqina mulai merambah bisnis e-commerce online yang tidak hanya menjual produk milik brand-brand fashion di Indonesia, tapi juga memproduksi label fashion sendiri. Meski situsnya dimulai pada tahun 2008, Saqina baru benar-benar serius dengan bisnis online-nya pada tahun 2013 dan menutup semua toko offline-nya.

Koleksi fashion Muslim yang tersedia di Saqina sebagian besar merupakan hasil produksi sendiri mulai dari hijab, sarung, baju koko, gamis, mukena, dan aksesori Muslim lainnya. Selain membeli produk satuan, pelanggan juga bisa membeli produk secara grosir dengan diskon tertentu.

Muslimarket

Muslimarket merupakan pemain paling baru di daftar ini. Sama seperti Saqina, selain menjual beragam produk fashion Muslim untuk pria dan wanita, situs ini juga menjual berbagai macam perlengkapan ibadah dan produk Islami. 

Menariknya, Muslimarket menerapkan konsep “berbelanja sembari berinfak” bagi para pembeli. Nantinya, uang yang dinfakkan akan disalurkan pada yayasan Islami untuk digunakan untuk membantu pemberdayaan produsen Muslim.

Muslimarket menawarkan beberapa metode pembayaran yakni transfer bank, kartu kredit, hingga COD.

Zoya

Zoya merupakan sebuah brand house yang menjual produk fashion muslimnya sendiri yang didirikan pada tahun 2005. Hingga kini Zoya memiliki lebih dari 100 cabang yang tersebar di seluruh Indonesia. Pada tahun 2013, Zoya meluncurkan situs e-commerce yang khusus menjual produknya sendiri.

Meski awalnya Zoya berfokus menjual jilbab dan fashion Muslim berharga terjangkau, Zoya kini juga menjual kosmetik, pakaian Muslim untuk dipakai di rumah, serta aksesori Muslim lainnya. Zoya menawarkan beberapa metode pembayaran yakni transfer bank, PayPal, Western Union, dan BCA ClickPay.

Selain kelima situs e-commerce khusus fashion muslim tersebut, Anda juga bisa membeli fashion muslim di situs e-commerce fashion yang lebih umum seperti PinkEmma dan Zalora yang khusus menyediakan menu produk fashion Muslim di situsnya bernama Zalia. —Rappler.com

Tulisan ini sebelumnya diterbitkan di situs berita teknologi dan startup TechinAsia.

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!