Mudik 2017: Naik Bajaj pun jadi

Rappler.com

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

Mudik 2017: Naik Bajaj pun jadi
"Lebih irit, satu Bajaj bisa bawa tiga-empat orang."

 

JAKARTA, Indonesia — Banyak cara menuju kampung halaman, salah satunya dengan ‘menumpak’ Bajaj. Kamis malam tadi, enam unit bajaj berwarna biru memulai perjalanan mudik mereka dari Pasar Rebo, Jakarta Timur 

“Mau ke Brebes lewat Pantura, doain mudah-mudahan selamat sampai Brebes,” kata Masdi, salah satu pengemudi Bajaj, sesaat sebelum iring-iringan bajaj tersebut bergerak.

Menurut Google Map, jarak dari Pasar Rebo menuju Brebes sekitar 280 km. Jika melalui jalur Tol Cikopo, waktu tempuhnya sekitar 5 jam. Namun Bajaj tak dilarang masuk tol karena rodanya hanya tiga.

Sehingga waktu yang akan ditempuh Masdi Cs sudah pasti akan jauh lebih lama. Namun sepertinya ini tak jadi soal. Sebab, meski perjalanannya terasa lebih panjang, mudik dengan Bajaj jauh lebih irit. 

“Lebih irit, satu Bajaj bisa bawa tiga-empat orang. Enggak takut mogok soalnya kami jalannya rombongan, istilahnya kompaklah sesama orang Brebes,” kata Bajaj lainnya.

Selain bisa mengangkut hingga tiga orang, Bajaj juga bisa membawa barang lebih banyak dari motor. Caranya dengan menumpuk barang-barang tersebut di atap Bajaj, sehingga kendaraan roda tiga itu terlihat miring.

Selamat mudik, Pak. Semoga lancar sepanjang perjalanan dan selamat sampai tujuan. —dengan laporan ANTARA/Rappler.com 

 

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!