5 hal tentang George Michael

Rappler.com

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

George Michael meninggal dunia di usia 53 tahun

George Michael meninggal dunia di usia 53 tahun. Foto dari Facebook

JAKARTA, Indonesia — Di penghujung tahun 2016, dunia musik kembali mendapatkan berita duka. Penyanyi asal Inggris, George Michael, meninggal dunia dalam usia 53 tahun.

Ia meninggal dunia tepat di hari Natal, Minggu, 25 Desember, di kediamannya di kawasan Goring, Oxfordshire, Inggris.

Untuk mengenang sosok musisi kelahiran 25 Juni 1963 ini, berikut lima hal tentang George Michael.

Bergabung bersama duo Wham!

Georgios Kyriacos Panaylotou, atau yang biasa dikenal dengan nama George Michael, adalah seorang penyanyi, pencipta lagu, dan produser rekaman. Ia mengawali karirnya di dunia musik bersama rekannya Andrew Ridgeley yang tergabung dalam grup duo Wham!

Bersama Wham! George dan Andrew menelurkan hits yang masih sering diputar hingga kini, seperti Last Christmas dan Wake Me Up Before You Go-Go.

Menjual lebih dari 100 juta kopi rekaman

George Michael telah menjual lebih dari 100 juta kopi rekaman di seluruh dunia sejak memulai karirnya pada 1981. Angka tersebut juga termasuk 20 juta kopi yang terjual sejak ia bersolo karir pada 1987.

Seniman tersukses

Berdasarkan peringkat yang dibuat majalah Billboard, George Michael termasuk sebagai 40 seniman paling sukses yang pernah ada di dunia. Ia juga tercatat dalam daftar artis Inggris dengan penjualan terbanyak sepanjang sejarah.

Pacarnya meninggal karena HIV Aids

George Michael menjalin hubungan cukup serius dengan seorang desainer asal Brasil, Anselmo Feleppa, yang bertemu di konser Rock in Rio pada 1991. Setelah enam bulan menjalin hubungan asmara, Feleppa mendapati dirinya terkena HIV dan AIDS. Tak lama kemudian, pada 1993, Feleppa meninggal dunia karena pendarahan otak yang disebabkan penyakit AIDS.

Dalam album Older pada tahun 1996, George Michael menuliskan lagu Jesus to a Child yang didedikasikan khusus untuk Feleppa. 

Ditangkap polisi karena narkoba

Pada 26 Februari 2006, George Michael ditangkap pihak berwenang karena kedapatan memiliki narkoba kelas C saat berada di daerah Cricklewood, sebelah Barat Laut kota London, dan mengakibatkan kecelakaan lalu lintas.

Setelah dinyatakan bersalah pada 8 Mei 2007, ia pun dilarang menyetir selama dua tahun dan diwajibkan melakukan pelayanan komunitas.

Berselang satu tahun kemudian, pada September 2008, George Michael kembali ditangkap kepolisian London karena memiliki narkoba kelas A dan C. Ia ditangkap di sebuah toilet umum dan dibawa ke kantor polisi. —Rappler.com

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!