FOTO: Konvoi kemenangan Persib Bandung di Piala Presiden

Yuli Saputra

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

FOTO: Konvoi kemenangan Persib Bandung di Piala Presiden

GATTA DEWABRATA

Pemain dan pendukung Persib Bandung rayakan kemenangan pada Piala Presiden 2015 dengan konvoi di jalan-jalan Kota Kembang

BANDUNG, Indonesia — Pemerintah Kota Bandung telah menetapkan Konvoi Persib Bandung juara Piala Presiden 2015 pada Minggu, 25 Oktober. Namun sejak pagi, sejumlah Bobotoh dengan atributnya sudah terlihat di beberapa ruas jalan di Kota Bandung.  

Semakin siang, arus bobotoh semakin deras mengalir. Kondisi itu terlihat di Jalan Soekarno-Hatta, Jalan Surapati, dan Jalan Ibrahim Adjie. Padahal jalan-jalan tersebut tidak termasuk rute yang dilewati konvoi.

Aparat kepolisian telah menetapkan rute yang melingkupi 3 wilayah pemerintahan yakni Kabupaten Bandung, Kota Cimahi, dan Kota Bandung. Rute yang dilewati adalah Kota Baru Parahyangan, Cimareme, Gadobangkong, Permata Cimahi, Padasuka, Alun-alun Kota Cimahi, Cihanjuang, Flyover Cimindi, Batas Kota Cibereum, Pasar Ciroyom, Kebon Jati, Oto Iskandardinata, dan terakhir Lapangan Bandung Lautan Api Tegalega.

Secara umum konvoi berlangsung lancar dan meriah. Ribuan bahkan jutaan masyarakat Bandung dan sekitarnya membiru di ruas jalan yang dilalui arak-arakan tim hingga ke lokasi akhir perayaan di Lapangan Tegalega, Kota Bandung.

Konvoi dari Kota Baru Parahyangan yang dimulai pukul pukul 13:00 WIB ini langsung disambut antusias Bobotoh yang sudah menunggu sejak pagi. Mereka mencurahkan seluruh kebahagiaanya dengan bernyanyi ataupun menari. Sejak awal, Bobotoh sudah diimbau untuk tidak mengikuti pawai, dan hanya menunggu di samping jalan yang dilalui rombongan.

Di Lapangan Tegalega, Persib secara simbolis mendapatkan uang kadedeuh dari Wali Kota Bandung sebesar Rp 500 juta, selain itu tim pun dihibur dengan penampilan Ebit Beat A dan musisi lainnya.
“Ini perayaan luar biasa, sambutan Bobotoh begitu besar masyarakat sepakbola Bandung, Jawa Barat,” kata pelatih Persib Djadjang Nurdjaman usai konvoi.

Djanur, sapaan akrab Djadjang Nurdjaman, mengaku dalam kondisi capek, tapi hal itu terbayar oleh antusiasme bobotoh. Bahkan, kemeriahan perayaan juara Piala Presiden ini dinilai lebih meriah dibanding perayaan juara Indonesia Super League (ISL) 2014 lalu.

“Rute juga Pak Wali (Ridwan Kamil) bijak untuk memilih rute, dulu rute timur (ISL), sekarang rute barat,” ucapnya.

Pantauan di lapangan, sejumlah Bobotoh yang mengendarai kendaraan roda yang tidak menaati sejumlah aturan pun, langsung diamankan oleh Polres Cimahi, selain itu bagi Bobotoh yang membawa bendera dengan kayu runcing sebagai tongkat pun diamankan oleh sejumlah aparat kepolisian.

Tindakan tegas polisi itu didukung oleh Ridwan Kamil. Sebelum konvoi, Ridwan berpesan agar bobotoh bisa memberikan contoh untuk suporter sepakbola lainnya. Bobotoh diminta tertib berlalu lintas dan menjaga keselamatan selama perayaan kemenangan Maung Bandung ini.

“Jangan melanggar lalu lintas, jangan merusak fasilitas kota. Mudah-mudahan (Bobotoh) bisa memberikan contoh merayakan kemenangan dengan baik,” kata Emil, sebelum memulai konvoi.

Konvoi ini diamankan oleh petugas gabungan dari Polres Cimahi, Dinas Perhubungan Kabupaten Bandung Barat, dan Satpol PP Kabupaten Bandung Barat yang berjumlah 1.066 personil, mengamankan lokasi yang akan dijadikan pemberangkatan rombongan pawai Persib. Bobotoh yang memarkirkan kendaraan di pinggir jalan utama Kota Baru Parahyangan diarahkan untuk langsung ke Lapangan Tegalega.

Seperti apa kemeriahan pawai kemenangan Persib Bandung? Berikut foto-foto yang juru kamera Rappler abadikan:

—Rappler.com

BACA JUGA:

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!