KPU DKI: Koalisi Cikeas daftarkan calon malam ini

Dwi Agustiar

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

KPU DKI: Koalisi Cikeas daftarkan calon malam ini

ANTARA FOTO

KPUD Jakarta belum mengetahui pasangan Sandiaga Uno yang akan diusung Gerindra dan PKS

JAKARTA, Indonesia – Anggota Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Jakarta, Betty Epsilon Idroos, mengatakan pasangan calon yang akan diusung koalisi Cikeas akan mendaftarkan diri mereka pada malam ini.

“Tadi ada yang nelpon dari DPW Demokrat, katanya malam sekitar jam 7 datangnya,” kata Betty saat dihubungi Rappler, Jumat 23 September 2016.

Koalisi Cikeas terdiri dari Partai Demokrat, Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), dan Partai Amanat Nasional (PAN).

Koalisi empat partai ini mengumumkan calon pasangan yang akan maju dalam pemilihan gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta pada Jumat dinihari, 23 September.

Pasangan tersebut adalah Agus Harimurti Yudhoyono dan Sylviana Murni. Keputusan yang sangat mengejutkan karena sebelumnya mereka santer akan bergabung dengan Gerindra dan PKS mengusung Sandiaga Uno.

Gerindra dan PKS sampai saat ini belum mengabarkan kapan mereka akan mengantar pasangan calon yang mereka usung ke kantor KPUD Jakarta. “Kami masih menunggu dari Gerindra,” kata Betty.

Informasi yang beredar, Gerinda dan PKS akan datang ke KPUD Jakarta pada siang ini. Namun siapa yang akan mendampingi Sandiaga Uno masih belum menjadi teka-teki.

Sebelumnya Sandiaga disebut akan dipasangkan dengan Anies Baswedan. Namun sampai siang ini belum ada pernyataan langsung dari mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan tersebut. –Rappler.com

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!