18 WNI diduga terkait ISIS dideportasi ke Indonesia

Rappler.com

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

18 WNI diduga terkait ISIS dideportasi ke Indonesia

MAST IRHAM

Sembilan di antaranya perempuan dan empat lainnya anak di bawah umur

JAKARTA, Indonesia — Sebanyak 18 WNI terduga bekas petarung ISIS dideportasi ke Indonesia pada Sabtu, 12 Agustus 2017. Ke-18 WNI tersebut kini masih dalam pemeriksaan intensif Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT). 

“Pada 12 Agustus 2017 telah dilakukan penjemputan terhadap 18 WNI yang melarikan diri dari kelompok militan ISIS di Suriah,” kata Rikwanto pada Minggu, 13 Agustus 2017.

Rikwanto mengatakan ke-18 WNI tersebut dijemput di Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng, sekitar pukul 15:30 WIB. Sebanyak sembilan di antaranya adalah perempuan dan empat lainnya anak di bawah umur.

“Rombongan deportan itu dibawa ke BNPT Sentul Bogor. Akan ada penyerahan dari Ibu Menlu ke Kepala BNPT dan Densus 88 Antiteror,” kata Rikwanto. —Rappler.com 

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!