Daftar pemenang ‘Mnet Asian Music Awards 2017’

Rappler.com

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

Daftar pemenang ‘Mnet Asian Music Awards 2017’
Raisa dan Isyana Sarasvati jadi pencipta lagu terbaik di 'MAMA 2017'

JAKARTA, Indonesia — Raisa dan Isyana Sarasvati kembali mendapatkan penghargaan internasional berkat karya mereka Anganku Anganmu. Kemarin, Kamis, 30 November, mereka baru saja dinobatkan sebagai Composer of the Year atau pencipta lagu terbaik untuk kategori profesional dari Mnet Asian Music Awards 2017 (MAMA 2017) yang diumumkan di Hong Kong.

“Terima kasih, terima kasih!! Aku sangat bersyukur atas penghargaan ini! Cheow, kita berhasil! @isyanasarasvati,” tulis Raisa dalam akun Twitternya.

Kebetulan kali ini hanya Raisa yang terbang ke Hong Kong untuk mendapatkan piala secara langsung, sementara Isyana yang sedang manggung di Surabaya, Jawa Timur, sangat senang mendengar kabar membanggakan ini.

“Baru beres banget manggung di Surabaya dan mendapatkan berita segembira ini!!!” tulis Isyana dalam akun Instagramnya.

Sebelumnya Agnez Mo telah mendapatkan piala sebagai Best Asian Artist Indonesia dari penghargaan serupa yang diumumkan pada 25 November di Vietnam.

MAMA 2017 digelar selama tiga hari di tiga negara berbeda. Hari pertama berlangsung di Vietnam pada 25 November, kedua berlangsung di Jepang pada 29 November, dan terakhir di Hong Kong pada 1 Desember. Sementara pada 30 November berlangsung pengumuman untuk penghargaan kategori profesional di Hong Kong. 

Selain Agnez Mo serta Raisa dan Isyana siapa lagi yang membawa pulang piala dalam penghargaan ini? Berikut daftar pemenang lengkapnya:

VIETNAM:

  • Best Asian Artist Indonesia: Agnez Mo
  • Best Asian Artist Thailand: Lula
  • Best Asian Artist Singapore: Aisyah Aziz
  • Best Asian Artist Vietnam: Toc Tien 
  • Favorite Vietnamese Artist Presented By Clear & Close up: Son Tung MTP 
  • Best of Next: Wanna One
  • Worldwide Favorite Artist: Seventeen

JEPANG:

  • Qoo10 Song of the Year: Twice, Signal
  • Best New Female Artist: Pristin
  • Best New Male Artist: Wanna One
  • Best Asian Style in Japan: EXO-CBX
  • Inspired Achievement: Akimoto Yasushi
  • Best of Next: Chung Ha
  • Best Dance Performance Female Group: Twice, Signal
  • Best Concert Performer MONSTA X
  • Discovery of the Year: Nu’est W
  • M-wave Global Fans’ Choice: EXO
  • Best Male Artist: Zico
  • Best Dance Performance Male Group: Seventeen, Don’t Wanna Cry

KATEGORI PROFESIONAL, HONG KONG:

  • Best Visual & Art Director of the Year – Yang
  • Best Choreographer of the Year – Youngjun Choi
  • Best Video Director of the Year – Atsushi Makino, P.I.C.S.
  • Best Engineer of the Year – Dat Nguyen Minh, Ad Production
  • Best Producer of the Year – PDOGG
  • Best Executive Producer of the Year – George Trivino, True Color Music
  • Best Composer of the Year – Raisa Andriana & Isyana Sarasvati

—Rappler.com

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!