Piala Presiden 2017: Aji Santoso berharap tak ada adu penalti

Rappler.com

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

Piala Presiden 2017: Aji Santoso berharap tak ada adu penalti
"Saya ingin tim main bagus, bukan cuma menang.”

JAKARTA, Indonesia — Pelatih Arema FC Aji Santoso memprediksi duel melawan Pusamania Borneo FC di laga final Piala Presiden 2017 akan berlangsung seru. Namun ia berharap timnya tak harus memainkan adu penalti.

“Final nanti pasti akan berjalan seru. Alhamdulillah kondisi tim lagi bagus, PBFC dari penyihan sudah lewati lawan-lawan berat. Namun, Insya Allah kami bisa mengalahkan PBFC,” kata Aji seperti dikutip dari laman resmi PSSI, Minggu 12 Maret 2017.

Laga final Piala Presiden 2017 memang akan mempertemukan Arema dengan Pusamania Borneo FC. Arema lolos ke final setelah menyingkirkan Semen Padang. Sementara Pusamania merebut tiket final dari Persib Bandung. Kedua tim akan berhadapan di Stadion Pakansari, Bogor, Minggu malam, 12 Maret 2017.

Aji mengatakan dirinya telah menganalisa permainan lawan, termasuk karakter para pemain Pusamania. Ia mematok timnya tak hanya meraih kemenangan di laga ini, tapi juga bermain bagus. “Saya ingin tim main bagus, bukan cuma menang,” katanya.

Aji optimistis timnya bisa memboyong kemenangan. Sebab dua pemainnya yang sempat dikabarkan cedera, yakni Esteban Viscarra dan Bagas Adi Nugroho, Sudah bisa dimainkan di laga final nanti. “Saya masih lihat kondisi mereka, tapi saya optimistis mereka siap untuk laga final nanti,” kata Aji.

Optimisme serupa memancar dari pelatih Pusamania Borneo FC Ricky Nelson. Ia mengatakan Arema adalah tim yang sangat ofensif. Meski begitu, Ricky mengatakan timnya siap menghadapi Arema. “Kami siap bikin sejarah baru. Semoga bisa menjadi inspirasi buat semuanya,” kata Ricky. —Rappler.com

 

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!