Kalahkan Arsenal 2-0, Tottenham Hotspur jaga peluang juara

Rappler.com

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

Kalahkan Arsenal 2-0, Tottenham Hotspur jaga peluang juara
“Untuk pertamakalinya dalam 22 tahun terakhir kami bisa finis di atas Arsenal."

JAKARTA, Indonesia — Tottenham Hotspur sukses mengalahkan Arsenal dengan skor 2-0 dalam laga lanjutan Liga Primer Inggris yang berlangsung di White Hart Lane, London, Minggu malam. 

Kedua gol Spurs —julukan Tottenham— tersebut dicetak oleh Dele Alli pada menit ke-55 dan Harry Kane pada menit ke-58 melalui tendangan penalty. Kemenangan ini membuat Spurs terus mengejar Chelsea di puncak klasemen. Spurs kini berada di peringkat 2 klasemen dengan 77 poin, hanya tertinggal 4 poin dari Chelsea.

“Saya bangga dengan hasil ini. Kami bekerja bersama-sama, karena itu kami layak mendapatkan kemenangan ini,” kata pelatih Tottenham Mauricio Pochettino seperti dikutip dari laman resmi klub, Senin 1 Mei 2017.

Mauricio memang patut bangga dengan para pemainnya. Sebab, selama 22 tahun terakhir, akhirnya Tottenham Hotspur bisa finis di atas Arsenal, musuh bebuyutan mereka.

Saat ini, meski kompetisi Liga Primer masih menyisakan 4 pekan lagi, namun Arsenal memang tak mungkin lagi mengejar perolehan poin Spurs. Sebab Arsenal baru memiliki 60 poin atau tertinggal 17 poin dari Spurs. Sementara poin maksimal yang bisa mereka raih dari 5 laga sisa hanya 75 poin.  

“Untuk pertamakalinya dalam 22 tahun terakhir kami bisa finis di atas Arsenal dan masih berpeluang meraih gelar juara pada akhir musim nanti,” kata Pochettino. “Inilah yang terpenting bagi saya.”

Pochettino harus memastikan kebersamaan timnya terjaga sebab mereka masih harus menghadapi Manchester United dan Leicester City dalam empat laga sisa mereka.

Jika ingin menyalip Chelsea, Spurs harus memenangi keempat laga sisa dan berharap Chelsea tersandung di laga-laga terakhir mereka. —Rappler.com

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!