Marquez akan mulai MotoGP Jerman dari posisi terdepan

Rappler.com

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

Marquez akan mulai MotoGP Jerman dari posisi terdepan
Marc Marquez berhasil mencatatkan waktu tercepat dalam sesi kualifikasi

JAKARTA, Indonesia — Pembalap asal Spanyol Marc Marquez berhasil menjadi yang tercepat dalam sesi kualifikasi MotoGP Jerman yang berlangsung di Sirkuit Sachsenring pada Sabtu, 1 Juli.

Marquez sukses mencatatkan waktu 1 menit 27,302 detik, sementara posisi kedua ditempati kuda hitam dari tim Octo Pramac Racing, Danilo Petrucci.

Rekan setim Marquez di Repsol Honda, Dani Pedrosa, harus puas untuk memulai balapan esok hari dari tempat ketiga. Di sisi lain, pembalap Ducati Jorge Lorenzo dan Movistar Yamaha Valentino Rossi tidak berhasil mencapai posisi terdepan. Lorenzo akan start dari tempat keenam, sementara Rossi harus memulai balapan dari tempat kesembilan.

Balapan MotoGP Jerman akan berlangsung pada Minggu, 2 Juli. Berikut adalah hasil kualifikasi sekaligus urutan start balapan besok.

  1. Marc Marquez (ESP/Honda) 1 menit 27,302 detik
  2. Danilo Petrucci (ITA/Ducati Pramac) +0,160 detik
  3. Dani Pedrosa (ESP/Honda) +0,647
  4. Cal Crutchlow (GBR/LCR Honda) +0,787
  5. Jonas Folger (GER/Yamaha Tech3) +0,908
  6. Jorge Lorenzo (ESP/Ducati) +1,081
  7. Pol Espargaro (ESP/KTM) +1,100
  8. Aleix Espargaro (ESP/Aprilia) +1,224
  9. Valentino Rossi (ITA/Yamaha) +1,367
  10. Andrea Dovizioso (ITA/Ducati) +1,401
  11. Maverick Vinales (ESP/Yamaha) +1,521
  12. Alvaro Bautista (ESP/Ducati Aspar) +1,666

—dengan laporan Antara dan AFP/Rappler.com

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!