Berita hari ini: Senin, 31 Juli 2017

Rappler.com

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

Berita hari ini: Senin, 31 Juli 2017

ANTARA FOTO

Perkembangan berita terbaru yang perlu Anda ketahui

Hallo pembaca Rappler!

Pantau terus laman ini untuk memperbarui berita terbaru pilihan redaksi Rappler Indonesia pada Senin, 31 Juli 2017.

Perintah Presiden Jokowi kepada Kapolri: Segera tuntaskan kasus Novel

Kapolri Jenderal Tito Karnavian telah menghadap Presiden Joko “Jokowi” Widodo di Istana Negara. Dalam pertemuan tersebut, Jokowi memerintahkan Tito agar Polri segera menuntaskan kasus teror terhadap penyidik senior KPK Novel Baswedan.

“Beliau (Jokowi) memerintahkan agar menuntaskan sesegera mungkin,” kata Tito di Kompleks Istana Negara.

Langkah-langkah pun, kata Tito, telah dilakukan oleh kepolisian untuk dapat mengungkap peristiwa penyiraman air keras itu. Tentu, polisi segera melakukannya sesegera mungkin.

Sementara, mengenai desakan agar segera dibentuk tim pencari fakta independen yang terdiri dari unsur sipil, rupanya tidak direspons positif oleh Tito. Dia mengaku masih mempercayakan tim gabungan yang diisi oleh Polri dengan KPK.

“Saya pikir kita harus percaya kepada institusi KPK, karena teman-teman di KPK kan cukup kredibel. Kalau saja dibentuk tim gabungan independen misalnya, ini kan sifatnya mencari fakta dan bukan melakukan investigasi. Kalau mencari fakta beda dengan investigasi,” kata dia. Selengkapnya baca di sini.

Ketua MUI minta Rizieq Shihab ikuti proses hukum

Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Ma'ruf Amin saat menghadiri diskusi panel MUI, Senin (24/7). FOTO oleh Wahyu Putro A/ANTARA

Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) Ma’ruf Amin meminta Pimpinan Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab untuk pulang ke Indonesia dan mengikuti proses hukum.

Rizieq saat ini telah ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan percakapan berkonten pornografi di aplikasi pengirim pesan Whatsapp. 

“Kalau sudah ada proses hukum ya jalani proses hukum. Mudah-mudahan bisa terselesaikan dengan baik,” kata Ma’ruf di rumahnya di Koja, Jakarta Utara, Senin 31 Juli 2017. Baca berita selengkapnya di sini.

—Rappler.com

 

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!