Mahasiswi asal Sukabumi ditemukan meninggal di Gunung Semeru

Rappler.com

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

Mahasiswi asal Sukabumi ditemukan meninggal di Gunung Semeru

AFP

Dania meninggal karena tertimpa batu besar dari puncak Gunung Semeru

Foto Tarko Sudiarno/AFP  

JAKARTA, Indonesia — Pendaki gunung asal Sukabumi, Dania Agustina Rahman ditemukan meninggal dunia pada Rabu sore, 12 Agustus.  

“Saat petugas melakukan pencarian terhadap pendaki yang hilang bernama Daniel Saroha (31), warga Bogor yang juga belum ketemu, petugas mendapati pendaki lain bernama Dania, yang meninggal dunia karena tertimpa batu berukuran besar dari puncak Semeru,” kata Kepala Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru Ayu Dewi Utara pada Antara, Rabu.  

Jenazah Dania sudah dievakuasi oleh tim Search and Rescue gabungan ke rumah sakit. 

“Ibu almarhumah sangat shock melihat kejadian ini, bahkan saat melihat tayangan dan running text televisi, ibunya sempat tidak sadarkan diri,” kata Rena Maryana, kerabat Dania.





Reynaldi, sepupu korban, mengatakan Dania, anak ketiga dari 7 bersaudara ini, memang hobi berpetualang sejak kecil. Hobinya makin berkembang setelah dia lulus sekolah dan menjadi mahasiswi di Universitas Pasundan Bandung. 

“Hobinya itu sulit dilarang, karena jiwa petualangannya sudah terbentuk sejak kecil. Bahkan saat kami SD, Dania lebih sering jalan dan main ke alam terbuka dibandingkan diam di rumah padahal almarhumah merupakan perempuan,” kata Reynaldi. — Rappler.com

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!