Produk masih bermasalah, Samsung hentikan penjualan Galaxy Note7

Rappler.com

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

Produk masih bermasalah, Samsung hentikan penjualan Galaxy Note7
Proses penukaran unit lama dengan yang baru pun akan dihentikan

JAKARTA, Indonesia – Samsung meminta seluruh gerai resmi yang menjual salah satu produk terbaru mereka, yakni Galaxy Note7, untuk menghentikan penjualan dan penukaran produk tersebut.

Alasannya, sejumlah unit Galaxy Note7 dikabarkan masih bermasalah.

Padahal Samsung telah menangani kasus dan laporan mengenai puluhan Galaxy Note7 yang meledak pada bulan September lalu. Samsung juga meminta pemilik Galaxy Note7 untuk menukarkan gadget mereka dengan versi yang telah disempurnakan.

Menurut pemberitaan The Verge, Samsung pun menulis pernyataan pada laman blognya, Selasa, 11 Oktober, meminta untuk pemilik Galaxy Note7 mematikan gadget mereka dan menukarnya dengan produk lain atau bahkan meminta uang kembali.

“Kami bekerja dengan badan regulasi yang terkait untuk menginvestigasi laporan tentang Galaxy Note7 yang belakangan ini kami terima. Lantaran keamanan konsumen adalah prioritas utama kami, Samsung meminta pemilik dan retail partners di seluruh dunia untuk menghentikan penjualan dan penukaran Galaxy Note 7 selama investigasi dilakukan,” tulis Samsung.

Komisi Keamanan Produk Konsumen Amerika Serikat (US Consumer Product Safety Commission – CPSC) memuji tindakan Samsung tersebut.

“Ini merupakan tindakan yang tepat bagi Samsung, untuk menarik dan menghentikan penjualan Galaxy Note7,” kata Ketua CPSC, Elliot Kaye.

Ia juga mengatakan bahwa CPSC bersama Samsung akan melakukan investigasi lebih lanjut mengenai kasus Galaxy Note7.

Ini berarti, Galaxy Note 7 telah resmi ditarik oleh Samsung dari pasar, baik unit asli (yang dirilis pertama kali) dan unit pengganti.

Kedepannya, meski ada, namun kecil kemungkinannya untuk Samsung menggarap ulang dan merilis Galaxy Note 7 kembali ke pasar.-Rappler.com.

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!