‘Reshuffle’ kabinet, siapa saja menteri yang dikocok?

Rappler.com

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

‘Reshuffle’ kabinet, siapa saja menteri yang dikocok?

EPA

Ada nama-nama baru yang masuk, antara lain Darmin Nasution, Thomas Lembong, Moeldoko, dan Pramono Anung.

JAKARTA, Indonesia — Pemerintahan Presiden Joko “Jokowi” Widodo dikabarkan akan segera mengumumkan perombakan kabinet hari ini, Rabu siang, 12 Agusutus.

Menurut Wakil Presiden Jusuf Kalla, keputusan reshuffle ini diambil setelah Jokowi bertemu empat mata dengannya, Selasa malam, 11 Agustus.

“Di antaranya, ada menteri koordinator, menteri, dan pejabat setingkat menteri. Kalau nama-nama, tunggu sajalah besok (Rabu) dari Presiden,” kata Kalla, seperti dikutip dari Kompas.

Sebelumnya, Jokowi telah memanggil 5 menteri kabinet ke Istana Negara, Selasa malam. 

Seorang sumber Rappler di lingkungan partai yang menyokong Jokowi juga membenarkan kabar tersebut. “Siang ini akan diumumkan,” katanya, Rabu. 

Pertama, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Sofyan Djalil. Kabarnya, dia akan digantikan oleh mantan Gubernur Bank Indonesia Darmin Nasution.

Sofyan selanjutnya diusulkan untuk bergeser ke Kantor Menteri Negara Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) yang saat ini dijabat oleh Andrinof Chaniago. 

Sementara itu, Rachmat Gobel dilaporkan akan lengser dari posisi Menteri Perdagangan. Ada dua nama yang disebut menggantikan Gobel, antara lain Menteri Negara Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno dan pengusaha Thomas Lembong.

Posisi Rini akan digantikan oleh menteri yang diusulkan oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P). Namun hingga kini belum ada nama yang beredar.

Lalu, Menteri Sekretaris Kabinet Andi Widjajanto juga dikabarkan akan diganti. Belum ada nama yang disebut menggantikannya, namun kader senior PDI-P Pramono Anung disebut berpeluang besar.  

Menteri lain yang diberitakan akan diganti adalah Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan Tedjo Edhy Purdijatno, yang jabatannya akan diisi oleh mantan Panglima TNI Jenderal Moeldoko. Menurut sumber Rappler, Tedjo sudah berkemas dari kantornya pukul 2, Selasa dini hari tadi.

Hingga berita ini diturunkan, pihak istana belum bersedia memberikan konfirmasinya. —Dengan laporan dari Uni Lubis/Rappler.com

BACA JUGA:

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!