Korban KMP Rafelia II: 5 hilang, 11 dirawat di rumah sakit

Amir Tedjo, Bobby Andalan

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

Korban KMP Rafelia II: 5 hilang, 11 dirawat di rumah sakit

ANTARA FOTO

Manifest menunjukkan hanya lima penumpang di kapal

JAKARTA, Indonesia (UPDATED4) – Sedikitnya 5 orang hilang dan 11 dirawat di rumah sakit setelah kapal motor penumpang (KMP) Rafelia II tenggelam di perairan Ketapang, Banyuwangi, Jawa Timur pada Jumat, 4 Maret.

Kadispen Armatim Surabaya Letkol Maman Sulaeman mengatakan kapal nahas itu membawa 67 penumpang dan anak buah kapal dan 25 unit kendaraan yang terdiri dari dua truk besar, satu pikap, empat tronton, 18 truk ukuran sedang, dan empat kendaraan kecil dari Pelabuhan Gilimanuk, Bali ke Pelabuhan Ketapang, Banyuwangi, Jawa Timur.

 

Berikut adalah nama penumpang yang masih hilang:

1. Masruro (28 tahun, Desa Olehsari, Kec. Glagah)
2. M Ramlan (18 bulan, Desa Olehsari, Kec. Glagah) 
3. Bambang (Nahkoda)
4. Puji Purnomo (Mualim 1)

Sementara korban yang dirawat di rumah sakit adalah:  

1. MARTA TRIHANDOKO (24 tahun, Bulusan Utara, Ketapang, BWI)
2. CANDRA WIGUNA KINO (20 THN, KRAWANG JABAR)
3. JAENURI (40 THN, OLESARIB GLAGAH BWI)
4. NOFASARI (8 THN, GLAGAH BWI)
5. SUNANDIK (30 THN, SUKABUMI JABAR)
6. ANI (20 THN KETAPANG BWI)
7. WAWAN (KARAWANG JABAR)
8 RIBUT HARYONO (51 THN KETAPANG BWI)
9. IMAM WAHYUDI (45 TUKANGKAYU BWI)
10. NOFI INDAH PURNAMASARI (40 THN KETAPANG BWI)
11. DI FATIMAH 1 ORANG an. (ERIK 30 THN DSN BADAMI TELUK 

Nama penumpang selamat dan sekarang berada di ASDP :

1. Rio
2. Edi
3. Nawi
4. Nandi
7. Darto
8. Akbar
9. I Komang Iaga
10. Yuda
11. Wahyu Kristian
12. I Gusti Putu
13. Bebem
14. Yunus
15. Samsi
16. Doni
17. Bagus Hermanto
18. Dikin
19. Roby
20. Febri
21. Moh Khoiri
22. Edi Kosim
23. Nursamsi
24. Nyoman Suena
25. I Made Paya
26. I Nyoman Kayun
27. Sudi Mulyono
28. Samin
29. Suwarno
30. Enik
31. Hariyono
32. Iyan Ferdiawan
33. Asep
34. Iwan
35. Wawan
36. Agus Setiawan
37. Yayan Haryono
38. Syaiful
39. Dadang
40. Ridwan
41. Jainuri
42. Nandi
43. Jajat
44. Moh Saifullah
45. Moh Toha
46. Misno
47. Hanfah
48. Abdul Sani
49. Remen
50. Yoni
51. Surahman
52. Nova sari

Kapal Rafelia tenggelam dalam perjalanan dari Gilimanuk, Bali ke Ketapang, Banyuwanig (bukan dari Ketapang ke Gilimanuk seperti ditulis sebelumnya) pada jam 13:09 WIB.

Sebelumnya, Kepala Badan SAR Nasional Bambang Soelistyo mengatakan hanya ada 51 orang di dalam kapal nahas itu dan semuanya selamat. 

“Memang terjadi kesimpangsiuran data penumpang. Namun, berdasarkan KSOP dari Pelabuhan Ketapang dan Gilimanuk, ada 37 penumpang dan 14 ABK,” kata Bambang. 

Berikut video amatir yang direkam netizen dan menggambarkan detik-detik KMP Rafelia II tenggelam di perairan Ketapang:

 

Detik detik #KMRafelia2 #selatbali #isunbanyuwangi #radarbanyuwangi #banyuwangi

A video posted by @bayurputra on

 

Sebelumnya, Iwan Junaidi, staf informasi ASDP Banyuwangi, memberitahu Rappler hanya ada lima nama yang tertera di manifest kapal. 

KMP Rafelia II tenggelam di Selat Bali dalam perjalanan ke Gilimanuk, Bali. Foto oleh Bobby Andalan

Berdasarkan manifest yang kami terima, hanya ada lima penumpang di dalam kapal tersebut, tetapi kita belum tahu persis,” kata Iwan. 

Kapal berangkat dari dermaga LCM, Pelabuhan ASDP Ketapang, Jawa Timur pukul 12:30 siang dan tenggelam sekitar jam 13;09, persis di belakang Hotel Banyuwangi Beach, Jawa Timur.

Maman mengatakan kapal diketahui mulai miring sekitar pukul 12.50 WIB. “Tak lama kemudian atau sekitar 13.10, kapal mulai tenggelam,” katanya.

Otoritas masih menyelidiki penyebab tenggelamnya kapal tersebut. – Rappler.com

BACA JUGA:

 

 

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!